Resmi Rilis Inilah Spesifikasi Realme C35 Harga 2 Jutaan


Awal Februari ini, Realme resmi merilis produk smartphone terbaru dari C series yaitu Realme C35 di Thailand. Yang menjadi spesifikasi unggulan pada produk Realme C35 ini yaitu kamera utamanya hingga 50 MP, layar ponsel yang besar, dan kapasitas baterai yang jumbo.

Spesifikasi Lengkap Realme C35

spesifikasi realme c35


Berdasarkan sumber informasi yang berasal dari situs Realme Thailand, ponsel ini menggunakan LCD dengan ukuran 6,6 inch dan dengan resolusi FULL HD Plus (2.408 x 1.080 piksel), touch sampling rate 180 Hz dan tingkat kecerahan hingga 600 nits.
Layar pada ponsel Realme C35 memiliki hiasan poni yang berbentuk seperti tetesa air (water drop) yang berfungsi sebagai pelindung kamera selfie 8 MP (f/2.0). Pada bagian punggung terdapat tiga kamera zigzag seperti pada kamera belakang iPhone 13 series.


Kamera belakang pada ponsel ini meliputi kamera utama dengan resolusi 50 MP (f/1.8), kamera makro 2 MP (f/2.4) dan kamera hitam putih (B&W) dengan aperture f/2.8.
Realme C35 mengunakan chipset Unisoc T616 (12nm) dengan kapasitas RAM 4/6 GB dan memori internal 64/128 GB. Jika penyimpanan masih kurang, maka sebagai pengguna bisa ekspansi penyimpanan media hingga 1 TB dengan memori eksternal microSD.


Kapasitas batre pada ponsel ini cukup besar yaitu 5000 mAh dengan dengan mode fast charging hingga 18 watt. Fitur lain yang terdapat pada ponsel ini yaitu fingerprint, colokan audio jack 3.5 mm, USB Type C dan 3 slot kartu (2 kartu SIM + 1 microSD).
Ponsel Realme C35 akan rilis dengan dua warna yaitu hijau dan hitam. Masing-masing memiliki ketebalan dan bobot yang sama 8.1 mm dan 189 gram. Sistem operasi pada ponsel ini sudah menggunakan Android 11 dan sudah lengkap dengan antarmuka Realme UI R Edition.


Di Thailand, harga pasaran Realme C35 dengan harga 5.799 Bath (2,5 juta) untuk 4/64 GB dan 6.299 Bath (2,7 juta) untuk 6/128 GB. Produk Realme C35 tidak lama lagi akan rilis di pasaran Indonesia. Karena ponsel ini sudah tercatat pada laman sertifikasi Postel Ditjen SDPPI Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo)

Bagikan !