10 Daftar HP Evercoss Terbaru Oktober 2019

10 HP Evercross terbaru. Anda tahu produk smartphone lokal yang sebgain komponennya buatan Indonesia. Yah, Evercross.

Salah satu perusahaan yang konsisten membuat smartphone dikenal dengan produk nama Cross mobile yang kemudian berganti nama menjadi smartphone Evercross.

Kehadiran Evercoss di Indonesia cukup diterima dengan baik terbukti dengan adanya pabrik evercoss di Indonesia tepatnya di daerah Semarang.

Evercoss rupanya cukup ‘’sadar diri’’ membidik pasar agar smartphone bisa diterima dengan baik, mereka pun membidik pasar di kelas bawah dengan menghadirkan kualitas terbaik.

Lalu, produk Evercoss mana saja yang bisa Anda miliki? Yuk, sima bersama ulasannya di bawah ini dalam pembahasan 10 Daftar HP Evercoss terbaru Bulan Oktober 2019!

Mengenal Jenis-Jenis HP Evercoss Terbaru Bulan Oktober

1. Evercoss Xtream 2 Prime

Evercoss Xtream 2 Prime

Evercoss xtream 2 prime merupakan salah satu jenis HP Evercoss terbaru di tahun ini. HP tipe ini memiliki layar lebar dengan ukuran 6.0 inci. Hp tipe ini dikenal memiliki tampilan yang stylish karena memiliki notch yang berbentuk water drop.

Hanya HP ini masih kekurangan pada resolusi layarnya ini masih rendah. Kelebihan yang diunggulkan pada hp ini telah dibekali kamera depan dan kamera belakang sebesar 8 MP.

Baca : Spesifikasi Realme 5 Pro vs Realme X, Smartphone Gaming Harga 3 Jutaan

Kapasitas baterai yang dimilikinya pun 2650 mAh sehingga cocok digunakan untuk berselancar di sosial media, chatting, sampai streaming video menggunakan youtube.

Adapun spesifikasi dari Evercoss Xtream 2 Prime adalah sebagai berikut;

  • Layar: 6.0 inches Resolusi
  • Layar: 480 x 996 pixels
  • Chipset: – CPU: Octa Core 1.6 GHz
  • GPU: –
  • Memori Internal: 16 GB, 2 GB RAM
  • Memori Eksternal: microSD, up to 64 GB
  • Kamera Belakang: 8 MP
  • Kamera Depan: 8 MP
  • Baterai: 2650 mAh battery

2. Evercoss U50C

Daftar HP Evercoss Terbaru Evercoss U50C

Hp Evercoss berikutnya adalah Evercoss U50C. Keunggulan Evercoss seri ini adalah memiliki keunggulan pada kamera yang bisa berputar 360 derajat dengan kapasitas kamera 13 MP.

Tentu saja dengan keunggulan kamera yang bisa diputar tersebut bisa digunakan untuk berswafoto dan mengambil foto menggunakan kamera belakang.

Baca juga : Review Kekurangan dan Kelebihan Vivo Z1 Pro

Hp Evercoss ini memiliki layar ukutan 4 inci dengan panel IPS. Resolusinya sudah cukup besar HD 720 X 1280 piksel. Akan tetapi jenis hp ini dilengkapi dengan RAM sebesar 1 GB dan memori internal 32 GB.

Jenis HP ini sangat cocok untuk Anda yang sering eksis di sosial media, apalagi dengan harganya di bawah Rp 1 juta.

Agar semakin yakin, Anda bisa melihat spesifikasi HP Evercoss U50C berikut ini;

  • Layar: IPS 5.0 inches
  • Resolusi Layar: 720 x 1280 pixels
  • Chipset: –
  • CPU: Octa Core 1.3 GHz
  • GPU: –
  • Memori Internal: 16 GB, 1 GB RAM
  • Memori Eksternal: microSD, up to 32 GB
  • Kamera Belakang: 13 MP Kamera Depan: –

3. Evercoss Xtream 2 Pro

Evercoss Xtream 2 Pro

HP Evercoss terbaru berikutnya adalah tipe Evercoss xtream 2 Pro. Sekilas hape tipe ini nyaris mirip dengan Evercoss xtream 2 plus. Hanya saja perbedaannya terletak pada sector kamera dan kapasitas RAM.

RAM yang ada pada tipe ini adalah 1 GB sedangkan Ebercoss xtream 2 plus 2 GB. Tentu saja hp ini dilengkapi kamera selfie dengan resolusi yang rendah yaitu, 2 MP dan tidak dibekali dengan flash. Seperti biasa, keberadaan hp ini bisa membuat Anda eksis di sosial media karena mendukung segala aktivitas di sosial media.

Baca : Review Kekurangan dan Kelebihan Oppo K3

Nah, untuk lebih lengkap dan meyakinkan Anda, bisa melihat spesifikasi Hp Evercoss Xtream 2 pro berikut ini;

  • Layar: 5.5 inches Resolusi Layar: 480 x 960 pixels
  • Chipset: – CPU: Quad Core 1.6 GHz
  • GPU: –
  • Memori Internal: 16 GB, 1 GB RAM
  • Memori Eksternal: microSD, up to 128 GB
  • Kamera Belakang: 8 MP, Flash Kamera Depan: 2 MP
  • Baterai: 2100 mAh

4. Evercross Xtream 1

Evercross Xtream 1

Produk evercoss berikutnya adalah tipe evercoss xtream 1 plus. HP tipe tersebut menggunakan chipset spreadtrum SC9832A. HP ini dibanderol dengan harga Rp 599.000 dan merupakan HP versi murah dari Evercross Xtream 1 Plus.

Memori yang ada pada HP ini adalah menggunakan RAM 1 GB dan ROM 8 GB serta Chipset Quad core 1,3 GHz. Perbedaan dengan evercross xtream 1 plus terletak pada layarnya dengan ukur 4,5 inch dan baterai 480 x 854 pixel.

Karena layar yang kecil, HP tersebut hadir dengan baterai yang kecil yaitu 1700 mAh. HP ini sering disebut dengan HP ‘’penyelamat’’ yang bisa membuat Anda berselancar di dunia maya dengan dana yang terbatas.

Selain itu sangat cocok pula untuk Anda yang akan beralih dari HP lama ke HP yang baru dengan mudahnya mengakses sosial media dan akses ke Youtube tanpa menggunakan kuota.

Tentunya HP ini bisa menunjang Anda untuk tetap bereksis ria karena memiliki kamera depan 2 MP dan kamera belakang 5 MP.

5. Evercoss U6B

Evercoss U6B

HP Evercoss terbaru berikutnya adalah tipe Evercoss U6B. HP tipe ini mengusung layar dengan ukuran 5,5 inci dengan menggunakan panel IPS LCD. Tentu saja dengan tipe layar tersebut dengan ukuran dan teknologi tersebut membuat layarnya cukup bagus dan patut untuk diperhitungkan.

Kamera depan yang dimiliki HP ini memiliki resolusi 8 MP dan bisa digunakan untuk selfie. Bagian atasnya pun terdapat notch sehingga membuat HP ini semankin canggih dan membuat efek kamera yang bagus.

Tidak Hanya itu, HP tersebut dilengkapi dua lensa 8 dan 2 MP untuk memberikan efek bokeh. Anda pun akan semakin jatuh cinta dengan HP ini karena dilengkapi auto fokus dan flash untuk hasil foto yang maksimal.

HP ini menggunakan prosesor octa core 1.6 GHz yang didukung dengan RAM 2 GB serta memori internal 16 GB

HP ini dikabarkan sangat cocok untuk bermain game, sayangnya dari spesifikasi tidak mendukung hal tersebut, sehingga jika sering digunakan untuk bermain game, akan berefek pada kualitas HP itu sendiri.

6. Evercoss U50A Max

Evercoss U50A Max

Untuk Anda yang hobi fotografi sangat disarankan untuk memiliki HP Evercoss dengan tip U50A Max. Kamera belakang yang dimilikinya adalah 13 MP dan 2 MP serta kamera depan 8 MP dan 2 MP.

Hal tersebut dilakukan untuk mengikuti tren yang sedang berkembang saat ini. Sehingga menjadi daya tarik konsumen untuk membeli HP tersebut.

Selain menonjolkan kelebihan pada kamera, pada tipe ini pun menonjolkan pada bagian layar. Dimana layar yang diusung pada HP tersebut adalah 5 inch, serta HP yang memiliki ROM 16 GB ini menggunakan pelindung layar Kingkong Glass.

HP yang menggunakan pelindung tersebut sudah sangat teruji kualitasnya dan membuat HP kuat sekalipun dihancurkan menggunakan palu.

Selain itu, HP ini menggunakan chipset spreadtrum SC9832A dengan RAM 2 GB serta dibekali kapasitas baterai 2600 mAh. Harga yang dibanderol untuk HP tersebut sebesar RP 1.099.000.

7. Evercoss U60

Evercoss U60

HP terbaru dari Evercoss berikutnya adalah merk Evercoss U60. HP ini memiliki harga terjangkau namun menawarkan fitur yang kekinian.

Fitur yang menjadi unggulan HP tersbut adalah terdapat dual kamera belakang 8 MP dan 2 MP serta kamera depan 8 MP yang sangat cocok digunakan untuk selfie.

Ukuran layar 5,7 inch HD + yang artinya memiliki layar lebih panjang, yaitu 18;9. Layar fullview display ini jelas menjadi kelebihan dari HP tersebut yang memang banyak diusung HP merk lainnya.

Sayangnya, HP ini masih menngusung teknologi yang biasa yaitu Spreadtrum SC9832A, RAM 1 GB, serta memori internal 8 GB. Kapasitas baterai yang digunakan 3200 mAh dan sudah didukung oleh sensor sidik jari.

Untuk Anda yang tertarik memiliki HP ini, hanya cukup mengeluarkan biaya Rp 899.000.

8. Evercoss M50

Evercoss M50

HP Evercoss terbaru berikutnya adalah tipe Evercoss M50. HP ini memiliki harga yang murah namun fitur-fitur yang diusungnya pun menarik serta modern.

Fitur utama yang ditonjolkan pada HP tersebut adalah adanya sensor sidik jari dan sudah menggunakan OS android 7.0 nougat.

Layar pada HP ini masing menggunakan layar TFT dengan resolusi 480 x 854 pixel. Sayangnya resolusi yang digunakan tersebu sudah ketinggalan zaman.

Chipset pada HP pun tergolong standar yaitu spreadtrum sama seperti HP tipe evercoss lainnya. Untuk kamera depan menggunakan kapasitas 5 MP dan kamera belakang 8 MP. Belum ada efek lain yang ditonjolkannya

Sedangkan RAM pada HP tersebut adalah 1 GB dan memori internal 8 GB, karenanya aplikasi yang bisa Anda download pun terbatas. HP ini sangat cocok untuk para orang tua yang ingin mengikuti tren masa kini namun tidak memiliki fitur dan spesifikasi yang terlalu rumit.

9. Evercoss GenPro Z

Evercoss GenPro Z

HP terbaru tipe GenPro Z ini tergolong menarik, spesifikasi yang dimilikinya cukup baik dibandingkan tipe Evercoss lainnya.

HP GenPro Z ini memiliki dual kamera 13 MP dan 2 MP dan kamera depan 13 MP. Chipset yang digunakan pun sudah berbeda dengan tipe lainnya karena menggunakan chipset Mediatek 6750T yang didukung dengan RAM 4 GB.

Layarnya menggunakan dimensi 5,5 inchi dengan resolusi Full HD. Karena layarnya yang besar, maka kapasitas baterai yang digunakan adalah 3.000 mAh yang sudah tertanama di HP tersebut.

Selain itu, HP tersebut sudah didukung dengan sensor sidik jari dan USB On-the-go. Hanya saja, HP tersebut sudah dibekali dengan ROM 32 GB.

Oleh karena itu, HP tersebut dibanderol dengan harga Rp 1,700,000 yang bisa Anda dapatkan di toko-toko hape terdekat di kota Anda.

10. Evercoss Winner Y Star Plus

Evercoss Winner Y Star Plus

Evercoss Winner Y star plus adalah jenis HP Evercoss terbaru di bulan Oktober. HP ini memiliki kamera depan dan belakang 8 MP sehingga bisa digunakan untuk selfie.

Media yang dimiliki HP ini adalah chipset MediaTEK MT6735 dengan menggunakan prosesor Quad core 1,25 GHz yang diadukan dengan GPU Mali-T720.

Chipset tersebut sudah menggunakan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB. Sedangkan baterai yang dimilikinya adalah 2450 mAh. Kesitimewaan HP ini pada layar 5 inch HD dengan menggunakan pelindung Kingkong Glass.

Baca : 10 Kekurangan dan Kelebihan Realme 5 yang Harus Anda Ketahui

Dengan pelindung tersebut sangat aman ketika terbanting ataupun dipukul menggunkan palu.

Penutup

Itulah dia informasi mengenai 10 Daftar HP Evercoss terbaru bulan Oktober. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk Anda yang sedang mencari HP merk Evercoss tersebut.

Bagikan !