Samsung Galaxy S21 FE, Flagship yang Banyak Dinanti

ARUSGADGET – Beberapa bulan lalu tepatnya 4 Januari 2022 Samsung mengedarkan seri Galaxy S21 FE yang banyak dinanti banyak orang. Kabarnya seri terbaru ini mengedepankan berbagai fitur canggih yang belum pernah hadir sebelumnya.

Beredarnya Samsung Galaxy S21 FE ini sebenarnya banyak komponen yang tidak jauh bereda dari seri Galaxy S21. Product Marketing Manager Samsung Electronic Indonesia menjelaskan letak persamaannya ada pada desain contour cut dan juga chipset. Keduanya mengadopsi chipset Exynos 2100.

Namun untuk bagian layar sangat berbeda. Seri Galaxy FE sudah menggunakan layar Dynamic AMOLED 2x sedangkan seri biasa hanya menggunakan Super AMOLED.

Performa samsung Galaxy S21 FE

Baca Juga: Fitur Galaxy S22 Series Ini Beri Pengalaman Terbaik Saat Virtual Meeting

Galaxy S22 Ultra 5G Gandeng S Pen Untuk Pacu Kreativitas Pengguna

Kapasitas baterai yang Samsung Galaxy S21 FE gunakan juga sangat besar yaitu 4.500mAh dan membawa fast charging 25W pada peragkat berkabelnya. Sedangkan untuk wireless charging mencapai 15 W. Wireless charging? Ya, pada seri Galaxy S21 FE sudah mendukung wireless charging.

Tampilan

Sekilas tampilannya sama seperti seri S21. Namun, jika mengamatinya terdapat perbedaan kentara pada besar layar. Samsung Galaxy S21 FE memiliki layar beresolusi Full HD+ dengan lebar layar 6,4 inci.Berbeda dengan seri Galaxy S21 biasa yang hanya 6,2 inchi saja.

Performa

Mendapat dukugan refresh rate 120Hz mambuat Samsung Galaxy S21 FE menampilkan gerak objek lebih mulus dan halus. Dengan kelebihan tersebut, pengalaman menggunakan Samsung Galaxy S21 FE menjadi sangat menyenangkan.

Terlebih lagi saat menggulir layar ketika bermain sosial media atau bermain game. Hanya saja refresh rate 120Hz ini masih adaptif sehingga akan memakan daya baterai lebih banyak.

Untuk masalah performa Samsung Galaxy S21 FE tidak kedapatan masalah besar. Semua fitur bejalan dengan baik terutama saat melakukan multitasking dan membuka banyak jendela. Cocok untuk penggunaan sehari-hari dan bermain game.

Baca Juga: Jadi Pemain Toxic Akun Free Fire Akan Kena Blokir

Hati-hati, Lindungi Dompet Digital Dari Kejahatan Siber

Kamera

Saat membalikan bodinya, Samsung Galaxy S21 FE akan mendapai tiga buah kamera dengan masing-masing konfigurasi 12MP untuk kamera utama, 12MP ultra-wide dan 8MP untuk telephoto.

Untuk mengambil gambat pada malam hari Samsung Galaxy S21 FE juga menyediakan fitur Night Mode sehigga gambar lebih jernih.

Dengan banyaknya spesifikasi apik, Samsung Galaxy S21 FE membandrol produknya seharga Rp 8,9 juta dengan dua pilihan memori 128GB dan 256GB. Bagaimana, tertaik untuk memiliki Samsung Galaxy S21 FE yang banyak dinanti banyak orang?

Bagikan !