Ponsel Samsung Galaxy M34 5G, Kapasitas RAM Besar Akan Rilis Resmi Pada Tahun 2023

ARUSGADGET.com – Ponsel Samsung Galaxy M34 5G merupakan salah satu smartphone series M dari Samsung yang saat ini produknya masih dalam proses perkembangan.

Samsung Galaxy M34 5G kemungkinan bakal dirilis secara resmi pada tahun 2023.

Produk yang dikeluarkan oleh perusahaan ini selalu menjadi daya tarik untuk semua orang. Selain karena brand yang sudah terkenal, produk Samsung juga dikenal sebagai produk yang memiliki kualitas kelas atas.

Smartphone Samsung selalu hadir dengan harga yang sesuai dengan spesifikasinya. Spesifikasi bawaan dari Samsung juga merupakan spesifikasi yang memiliki kelas.

Seperti produk terbarunya yang direncanakan rilis pada tahun 2023 yaitu Samsung Galaxy M34 5G. Meskipun produk ini kemungkinan rilis di tahun 2023, namun suah tersebar beberapa bocoran spesifikasi dari ponsel ini.

Apa Saja Spesifikasi Smartphone Samsung Galaxy M34 5G Ini?

Smartphone Samsung Galaxy M34 5G

Smartphone Samsung Galaxy M34 5G ini akan hadir dengan membawa layar Super AMOLED yang memiliki ukuran sebesar 6,5 inci. Untuk ukuran layarnya yaitu 1080 x 2400 dan sudah memiliki resolusi 405 ppi.

Untuk bagian depan, terdapat kamera unik yang memiliki resolusi sebesar 32 MP yang bisa mendukung seluruh kegiatan selfie dan juga video call kamu. Dengan ukuran resolusi yang cukup besar itu, kamu bisa menghasilkan foto selfie yang jernih

Yang menjadi perhatian masyarakat dari Samsung ini yaitu harganya. Samsung ini memiliki model yag sudah terintegrasi dari pabrik Korea sehingga ponsel ini akan hadir dengan banyak fitur bawaan yang unggul salah satunya yaitu prosesor Exyos 1200.

BACA JUGA:

Prosesor tersebut akan hadir bersamaan dengan dua kapasitas RAM dan dua penyimpanan berbeda Namun untuk produk ini tersedia dalam tiga varian, yaitu 128 GB/6 GB, 128 GB/8 GB dan yang terakhir 256 GB/8 GB.

Sangat besar bukan kapasitas RAM dan penyimpanan internal pada ponsel ini? Lebih menariknya lagi, ponsel ini bisa extanded kartu memori micrSD. Dengan begitu kapasitas ruang penyimpanan yang kamu miliki di ponsel ini akan sangat luas.

Tidak hanya itu saja daya tarik dari ponsel ini, smartphone Samsung Galaxy M34 5G bisa mengambil foto secara impresif dengan mengandalkan 4 kamera yang terdapat pada bagian belakang ponsel.

4 kamera yan terdapat pada belakang ponsel ini memiliki masing-masing resolusi 64 MP, 8 MP, 5 MP dan 5 MP. Fitur yang terdapat pada kamera ini yaitu HDR, LED flash, panorama dan sebagai pengguna juga bisa membuat rekaman video dengan ukuran resolusi 1080p/30 fps.

Bagian depan ponsel terdapat layar dengan infinity-V 6,5 inci. Menggunakan jenis panel Super AMOLED serta resolusi Full HD+ yang akan memberikan hasil tampilan yang super tajam. Pengguna ponsel ii juga melakukan rekaman video menggunakan kamera depan dengan resolusi 1080p@30 fps.

Untuk mendukung kinerja yang baik, ponsel ini memiliki baterai Li-Po dengan kapasitas yang cukup besar yaitu 6.000 mAh dengan jenis baterao non-removable. Bateraii pada ponsel ini juga di dukung oleh fast charging 33W. Ketahanan baterai bisa sangat panjang, namun tetap saja sesuai dengan pemakaiannya.

Smartphone Samsung Galaxy M34 5G

Ponsel ini sudah mendapat dukungan konektivitas jaringan 5G yang cepat. Kecepata yang dimilikinya yaitu HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A Cat16 1024/75 Mbps serta 5G. Sistem operasi yang diterapkan pada ponsel ini yaitu Android 13 dan juga One UI.

Perkenalan ponsel Samsung Galaxy 34 ini akan dilakukan bersamaan dengan Samsung Galaxy M23 5G dan Samsung Galaxy M33. Perkenalan produktersebut akan dilakukan pertama kali di pasar Vietnam.

Untuk smartphone Samsung Galaxy M34 5G ini memiliki harga jual INR 1.768 atau sekitar 9,5 juta untuk harga di pasaran India. Harga tersebut untuk varian yang standar dengan kapasitas RAM 6 GB serta penyimpanan internal 128 GB.

Dari penjelasan spesifikasi diatas, ponsel ini memang sudah sangat bagus. Varian kapasitas RAM dan memori internal dengan kapasitas yang besar menjadi daya tarik sendiri untuk ponsel ini. Apakah kamu tertarik untuk memiliki ponsel ini? Jika iya, tunggu hingga tahun depan untuk perilisan resminya

Bagikan !