MediaTek Dimensity 9200 Resmi Meluncur, Siap Tenagai Ponsel Flagship

ARUSGADGET – MediaTek meluncurkan MediaTek Dimensity 9200 yang menjadi chipset andalan terbarunya. Chipset ini nantinya akan memberikan fitur perdana pada ponsel kelas flagship melalui performanya.

Seperti yang kita ketahui bahwa MediaTek merupakan perusahaan yang merilis berbagai prosesor untuk menjadi tenaga bagi perangkat elektronik. Berbagai chipset untuk ponsel kelas menengah ke atas dirilis oleh perusahaan dengan membawa berbagai fitur unggulan.

Performa MediaTek Dimensity 9200

MediaTek Dimensity 9200 membawa berbagai peningkatan

Chipset MediaTek Dimensity 9200 menjadi yang pertama membawa inti utama Arm-Cortex X3. Inti tersebut memiliki kecepatan clock 3.05 GHz yang siap memberikan performa maksimal bagi ponsel.

Inti utama Arm-Cortex X3 tersebut berbasis arsitektur ARMv9. Kemudian CPU dari chipset ini juga membawa 3 inti Arm Cortex-A715 yang memiliki kecepatan clock 2.85 GHz, serta 4 buah inti Arm Cortex-A510 berkecepatan 1.8 GHz.

BACA JUGA: MediaTek Dimensity 1080 Resmi Meluncur, Efisiensi Kinerja yang Meningkat

Sebagai chipset yang didedikasikan untuk ponsel flagship, MediaTek Dimensity 9200 dibuat dengan arsitektur 4nm. Pembuatannya dilakukan melalui proses TSMC generasi ke-2 atau N4P.

GPU ARM Immortalis-G715

Perfroma GPU MediaTek Dimensity 9200

Untuk memaksimalkan performa, MediaTek juga menyandingkan chipset ini dengan GPU atau kartu grafis yang berkualitas. Terobosan dalam kartu grafisnya dibawa oleh GPU ARM Immortalis-G715 yang memiliki hardware ray tracing.

Grafis andalan yang dibawa MediaTek Dimensity 9200 juga menghadirkan Variable Rate Shading (VRS) yang menimbulkan maching learning performance yang lebih besar. Kinerjanya bahkan dua kali lipat jika dibandingkan dengan pendahulunya ARM Fixed Rate Compression (AFRC).

Kinerja yang ditawarkan VRS tentunya memiliki keunggulan dibandingkan dengan AFRC sebagai pendahulunya. Keunggulannya terletak pada peningkatan kecepatan kinerja hingga dua kali lipat serta mengurasi penggunaan bandwidth.

Fitur lainnya yang ditawarkan MediaTek Dimensity 9200 adalah Unit Pemrosesan AI (APU) generasi ke-6. APU yang bertajuk APU 690 tersebut juga mendorong peningkatan kinerja dari chipset ini.

Performa MediaTek Dimensity 9200

Peningkatan yang dibawa oleh APU 690 juga tidak sedikit karena mencapai angka 35% dibandingkan dengan pendahulunya. Performa ini dibuktikan melalui aplikasi benchmark ETHZ5.0.

Tidak hanya dari unsur pendukung, chipset MediaTek Dimensity juga memberikan fitur terbaik pada ponsel yang ditenagainya nanti. Di mana chipset ini akan mendukung RAM jenis LPDDR5X serta UFS 4.0 untuk penyimpanannya.

BACA JUGA: Vivo iQOO Neo7 Resmi Diumumkan, Bawa Chipset Dimensity

Saat ini, RAM ponsel kebanyakan didukung oleh jenis LPDDR5 dengan kapasitas mencapai 12 GB. Maka dari itu, RAM ponsel yang dibekali Dimensity 9200 mungkin akan dilengkapi dengan kapasitas lebih dari itu.

RAM tersebut juga memiliki pemrosesan yang cepat dengan dukungan memori mencapai 8.533 Mbps serta penyimpanan yang mendukung transmisi data yang cepat serta akses langsung ke inti CPU.

MediaTek Dimensity 9200 mendukung hingga dua layar dengan resolusi 5K pada 60 Hz. Kemudian, layarnya dibekali dengan kualitas WQHD pada 144Hz serta resolusi 1080p pada kecepatan refresh rate 240 Hz.

Chipset ini juga merupakan pertama kali yang mendukung Wi-Fi 7 dengan kecepatan transfer data mencapai 6.5 Gbps. Kemudian chipset ini juga menyediakan konektivitas sub-6GHz dan mmWave 5G serta Bluetooth 5.3.

Imagic 890 ISP

Imagic 890 SP dari MediaTek Dimensity 9200

Tidak berhenti di situ, Dimensity 9200 juga mendukung Imagiq 890 ISP yang menghadirkan dukungan asli untuk sensor RGBW. Kemudian, ada penghematan daya 34% lebih banyak dengan eXtreme Power Saving Technology yang berbasis AI sehingga penggunaan dayanya 30% lebih sedikit.

Masih belum diketahui apa ponsel pertama yang dibekali dengan MediaTek Dimensity 9200. Namun, kabarnya ponsel ini akan diluncurkan pada akhir 2022, kurang dari dua bulan lagi dari sekarang.

Baca Arus Gadget di Google News

Bagikan !