Cara Login BRImo di HP Baru, Ini Langkah Mengaktifkan Agar Langsung Aktif

ARUSGADGET.COM – Punya HP baru karena HP lama sudah usang tentu ada beberapa upaya untuk memindahkan aplikasi dari HP lama ke HP baru. Salah satunya adalah login BRImo di HP baru tersebut.

Nah, kali ini akan mengulas cara login BRImo di HP baru serta cara mengaktifkan pada smartphone tersebut agar bisa digunakan untuk transaksi

Nasabah BRI yang baru saja mengganti perangkat HP dapat dengan mudah melakukan login BRImo di HP baru secara mandiri tanpa harus mengunjungi kantor bank.

BACA: Cara Buka Blokir BRImo lewat Email dengan 8 Langkah Mudah

BRImo, layanan mobile banking dari Bank Rakyat Indonesia (BRI), memudahkan pengguna untuk mengakses berbagai layanan perbankan melalui aplikasi mobile yang dapat diunduh dan diinstal di perangkat HP.

Mengaktifkan BRImo di HP baru tentunya pengguna dapat dengan leluasa melakukan berbagai transaksi. Mulai dari transfer sesama BRI, transfer antarbank, cek saldo, top up dompet digital, pembayaran tagihan, hingga pembelian pulsa, tiket pesawat, dan bahkan membuka rekening baru.

Cara Login BRImo di HP Baru

Keamanan menjadi prioritas utama dalam layanan BRImo, dengan dilengkapi fitur-fitur seperti kode otentifikasi dan PIN guna melindungi informasi dan transaksi pengguna.

Bagaimana langkah-langkah cara login BRImo di HP baru? Berikut adalah panduan sederhana:

  1. Unduh Aplikasi BRImo: Unduh aplikasi BRImo melalui Google Play Store (untuk pengguna Android) atau AppStore (untuk pengguna iOS).
  2. Login dengan Data Akun: Masukkan username dan password yang telah terdaftar pada akun BRImo sebelumnya.
  3. Konfirmasi Logout pada Perangkat Lama: Setelah login, akan muncul notifikasi: “Selamat Datang Kembali. Jika Anda login pada perangkat ini, akun di perangkat lain akan kami logout.” Pilih “Ya” untuk logout dari HP lama.
  4. Masukkan PIN BRImo: Selanjutnya, masukkan PIN BRImo yang sebelumnya digunakan pada HP lama.
  5. Verifikasi dengan Kode OTP: Tunggu SMS berisi kode OTP dari Bank BRI yang dikirimkan ke nomor HP yang terdaftar pada akun BRImo. Buka SMS dan pastikan sumbernya dari kontak BRI-OTP.
  6. Klik Link pada SMS: Klik link yang diberikan pada SMS, dan buka dengan aplikasi BRImo.
  7. Berhasil Login: Jika proses login berhasil, maka akun BRImo Anda berhasil dipindahkan ke HP baru.

Penting untuk dicatat bahwa pada tampilan aplikasi BRImo di HP baru, Anda mungkin akan melihat notifikasi Safety Mode yang berlaku selama 24 jam.

cara login brimo di HP baru langsung aktif
cara login brimo di HP baru langsung aktif

Notifikasi ini secara otomatis akan hilang setelah masa Safety Mode berakhir.

Safety Mode merupakan langkah pengamanan BRImo yang menurunkan limit transaksi selama 24 jam pertama setelah perpindahan perangkat.

Namun, perlu diingat bahwa pengurangan limit ini hanya berlaku untuk transaksi melalui BRImo, tidak termasuk transaksi melalui ATM, CRM, atau BRI Internet Banking.

BACA: Cara Cek Angsuran KUR BRI via HP maupun Offline dengan Mudah

Lantas bagaimana jika ternyata belum punya aplikasi BRImo namun ingin memakai aplikasi tersebut. Tentunya cara login brimo tersebut harus mendaftar terlebih dulu pada hp baru tersebut.

Cara Daftar BRImo untuk Nasabah Lama

Bagi nasabah BRI yang sudah memiliki rekening dan ingin mengaktifkan layanan BRImo, berikut langkah-langkah yang dapat diikuti:

  1. Unduh aplikasi BRImo melalui Google Play Store atau App Store, lalu buka aplikasi di smartphone.
  2. Pada halaman awal, pilih opsi “Belum Punya Akun”. Klik “Daftar” dan masukkan data diri untuk verifikasi.
  3. Anda akan menerima link verifikasi melalui SMS dan kode OTP melalui email. Klik link dari SMS dan masukkan OTP untuk menyelesaikan verifikasi.
  4. Lakukan perekaman wajah selama 8 detik. Tunggu proses dan masukkan OTP kembali untuk verifikasi.
  5. Setelah verifikasi selesai, buat username dan password untuk login.
  6. Selanjutnya, login ke aplikasi BRImo menggunakan username dan password yang telah dibuat.
  7. Dengan langkah-langkah tersebut, registrasi BRImo untuk nasabah lama telah berhasil. Kini Anda dapat melakukan transaksi menggunakan aplikasi BRImo.

Cara Daftar BRImo untuk Nasabah Baru

Sementara itu, bagi nasabah baru yang belum memiliki rekening BRI, berikut adalah cara daftar BRImo:

  1. Unduh Aplikasi BRImo: Unduh aplikasi BRImo melalui Google Play Store atau App Store, lalu pilih opsi “Buka Punya Akun”.
  2. Pilih Buka Rekening: Pada menu berikutnya, pilih “Buka Rekening”. Lanjutkan dengan memilih produk tabungan BRI dan kantor BRI yang akan mengelola rekening tersebut.
  3. Upload Foto e-KTP: Lakukan upload foto e-KTP Anda dan isi data utama.
  4. Verifikasi Melalui SMS: Verifikasi data dan kode verifikasi akan dikirimkan melalui SMS ke nomor HP yang telah Anda daftarkan.
  5. Rekam Video dan Foto Selfie: Rekam video, foto selfie dengan KTP, foto NPWP, dan isi data diri Anda.
  6. Verifikasi Tandatangan Digital: Lakukan verifikasi tandatangan digital melalui kode token yang diterima melalui SMS.
  7. Konfirmasi dan Setoran Awal: Konfirmasi data dan lakukan setoran awal ke nomor BRIVA (Virtual Account).
  8. Notifikasi Rekening Terbentuk: Anda akan menerima notifikasi bahwa rekening digital Anda telah terbentuk melalui email.
  9. Buat Username, Password, dan PIN: Selanjutnya, buat username, password, dan PIN untuk akun BRImo.
  10. Rekening Aktif: Dengan langkah-langkah di atas, rekening digital Anda telah aktif dan siap digunakan untuk melakukan transaksi finansial melalui BRImo.

Demikianlah cara login BRImo di HP baru tanpa harus mengunjungi bank, baik bagi nasabah lama maupun nasabah baru.

Bagikan !