Aksesoris Audio untuk Menikmati Konten Hiburan di OPPO A95

ARUSGADGET – Menjadi ponsel yang sangat menjangkau kalangan menengah, Oppo A95 menghadirkan berbagai fitur menarik untuk menunjang kebutuhan penggunanaya. Salah satunya, OPPO A95 menawarkan berbagai aksesoris audio supaya penggunannya bisa menikmati konten hiburan.

Oppo mengharapkan dengan hadirnya seri A95 bisa menemani berbagai aktifitas produktif penggunanya setiap hari. Pada seri a95, Oppo melengkapi perangkatnya dengan layar AMOLED 6,43 inci dan sudah mendukung resolusi Full HD+ . Tentunya sangat menyenangkan untuk bermain game maupun menonton film.

Lebih lagi, Oppo A95 ini sudah mendukung aksesories audio yang oke. Sebab sudah mendukung codec SBC, AAC dan APTX. Nah, supaya pengalaman mendengarkan audio semakin menarik ini dia macam-macam aksesoris menunjang Oppo A95:

Aksesoris Audio untuk Menikmati Konten Hiburan di OPPO A95

Baca Juga:

Oppo Enco Air

Buds unik kali ini datang dari Oppo Enco Air. Perangkat audio ini memiliki bentuk casing transparan yang unik. Selain itu daya tahan baterainya bisa mencapai 24 jam dengan kecepatan pengisian daya 10 menit untuk 8 jam.

Oppo Enco Buds

Untuk pengguna Oppo yang menyukai desain minimalis. Kini Oppo menghadirkan Enco Buds. Oppo mendesain perangkatnya ini agar sesuai dengan kontur telinga sehingga akan terasa pas saat digunakan dan tidak membuat telinga sakit.

Oase Hero H1

Gamers biasa menggunakan headphone untuk menunjang permainannya. Kali ini Oase mengeluarkan headphone Hero H11 untuk menunjang audio saat bermian game. Headphone dari Oase ini sudah mendukung teknologi wireless pada perangkatnya. Jika tertarik memilikinya Oase Hero H1 menawarkan dua warna karismatik yaitu Back Silver dan Green Silver.

Oase OBSE-100

Speaker portabel degan kelualitas terbaik dikelasnya datang dari Oase OBSE-100. Penikmat musik pasti sudah tidak asing dengan perangkat audio satu ini. Oase OBSE-100 sudah memiliki driver 52mm serta Bass Vibration Plate yang mampu menyajikan suara jernih dengan tenanga kuat. Untuk ketahannan tak usah diragukan. Oase OBSE-100 sudah menanamkan baterai tahan lama hingga 8 jam.

Oppo Enco X

Oppo Enco X menjadi TWS premium kelas atas yang menawarkan kualitas suara bagus. Hasil dari suara yang keluar merupakan kolaborasi dari brand Hi-Fi premium Dynaudio. Selain itu, berkat Coaxial Dual-Driver Design dan Dynamic Bass Enhancement Engine (DBEE) 3.0 Sound System memberikan audio yang memanjakan telinga.

Bagikan !