Ponsel Realme C35 Resmi di Indonesia 4 April, Boyong Desain yang Stylish

ARUSGADGET – Kabar bahagia datang dari ponsel Realme C35 yang akan rilis April ini, tepatnya pada tanggal 4 April 2022 sebagai ponsel terbaru yang berada di jajaran Realme seri C. Ponsel ini mengusung desain yang cocok dengan genggaman anak muda dengan membawa desain yang stylish dan kekinian.

Pasalnya, ponsel Realme C35 membawa desain Dynamic Glowing dalam kelas entry-level dengan mengusung harga yang terjangkau. Meskipun berada di kelas menengah, ponsel ini tetap membawa desain yang premium berkat keberadaan form factor berbentuk persegi dan juga menyertakan beragam teknologi yang biasanya tersemat pada ponsel kelas mid-range.

Bocoran Spesifikasi Ponsel Realme C35

Ponsel Realme C35

Fitur lain yang membuatnya semakin berkelas adalah dari segi RAM yang besar berkat adanya Dynamic RAM Expansion pertama kali untuk ponsel kelas entry-level. Selain itu, ponsel Realme C35 membawa bocoran spesifikasi lain yang meliputi kamera utama sebesar 50 MP dengan Triple Artificial Intelligence untuk memberikan kemudahan bagi pengguna saat memotret objek foto.

Selain itu, ada pula spesifikasi lain yang terbongkar di segi ketahanan, di mana ponsel Realme C35 akan membawa ketahanan baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan fitur Super Power Saving Mode. Spesifikasi lengkapnya akan segera terungkap pada 4 April 2022 secara virtual pada pukul 16.30 WIB melalui platform Instagram, TikTok, dan Facebook yang juga akan mengungkap harga ponsel.

BACA JUGA : Berikut Harga Dan Spesifikasi Handphone Realme C31 Cocok Untuk Budget Terbatas

Ponsel Realme C35

Sebelum merilis ponsel Realme C35, ada pula ponsel dari seri C yang masuk ke Indonesia sebagai pendahulu ponsel C35. Ponsel ini sangat direkomendasikan untuk anak muda yang sedang menjalankan ibadah puasa karena fiturnya akan membantu mengisi waktu luang selama menjalankan ibadah puasa. Ponsel tersebut merupakan Realme C31.

Realme C31 Ponsel Pendahulu Realme C35

Realme C31

Ponsel C31 juga mengusung desain yang keren dan juga stylish yang sekelas dengan ponsel mid-range yang bertajuk desain Ultra Slim Dynamic Texture dan juga membawa side-mounted fingerprint. Kemudian, desain ponselnya terdukung dengan varian warna Light Silver dan juga Dark Green dengan mengusung spesifikasi yang mumpuni.

Spesifikasi yang diusung Realme C31 membawa performa tinggi dari chipset Unisoc T612 yang membawa 8 cores dengan performa mumpuni dari clock speed berkecepatan 1.82 GHz untuk dua inti A-75 dengan enam inti A-55 yang memiliki kecepatan clock speed 1.82 GHz dengan membawa GPU Mali G57 650 MHz.

Performa yang dimiliki oleh ponsel Realme C31 membawa skor 224.233 saat diuji AnTuTu Benchmark dengan tambahan ketahanan baterai yang berkapasitas 5.000 mAh yang waktu siaganya mencapai 45 hari. Kemudian ada pula fitur Ultra Saving Mode yang menghemat daya dan memungkinkan ponsel untuk tetap menjalankan enam fungsi inti milik ponsel C31.

Ponsel Realme C31

Kemudian di segi software, ponsel Realme C31 membawa sistem operasi yang berasal dari Android versi ke-11 yang bersanding dengan antarmuka Realme UI R Edition. Tampilan layar yang didukung oleh antarmuka tersebut juga terdukung dengan layar ponsel yang mengusung panel IPS LCD yang berukuran 6,5 inci.

Teknologi yang dibawa pada layarnya juga mumpuni dengan membawa 16,7 juta warna dan rasio 88,7 persen yang akan membuat ponsel tampil jernih dan mumpuni. Pada layarnya tersemat pula kamera selfie yang beresolusi 5 MP yang tersemat dalam notch berbentuk tetesan air atau waterdrop. Kemudian untuk sektor kamera belakangnya, ponsel ini membawa triple camera dengan kamera utama beresolusi 13 MP, portrait B&W beresolusi 2 MP dan juga kamera makro dengan resolusi yang sama seperti B&W.

Kamera Ponsel Realme C35

Untuk RAM yang dibawa oleh ponsel ini ahalah sebesar 3 GB dan juga 4 GB yang kemudian bersanding dengan penyimpanan internal berkapasitas 32 GB dan juga 64 GB. Namun, jika merasa kurang dengan penyimpanan internal tersebut, maka pengguna bisa melakukan ekspansi dengan cara mengisi slot microSD yang dapat menampung kartu memori hingga ukuran 1 TB.

Kemudian, dari segi harga, ponsel C31 juga membawa banderol yang murah di bawah Rp 2 juta. Untuk varian ponsel dengan RAM 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB dibanderol dengan harga Rp 1.549.000 dan untuk varian RAM 4 GB dengan penyimpanan internal 64 GB mengusung banderol harga Rp 1.749.000. Tertarik membeli Realme C31 atau siap menunggu ponsel Realme C35?

BACA JUGA : Realme GT Neo 3 Resmi Rilis di Pasar China dengan Teknologi Terbaru UltraDart 150W, Harga Mulai Rp 4 Juta

Bagikan !