HP Gaming Murah 1 Jutaan Terbaik

Ada lho HP Gaming 1 Jutaan. yuk simak artikel ini sampai habis, siapa tahu salah satu list HP gaming 1 jutaan ini cocok untuk kamu yang suka bermain game di HP.

Bagi kamu yang hobi nge-game namun terkendala biaya untuk membeli HP. Tenang saja kini dengan harga bersahabat sekarang kamu sudah bisa mendapatkan HP gaming dengan spesifikasi tangguh yang cocok untuk bermain game kesukaan kalian.

Para Vendor sekan kompak membandrol HP mereka Hanya 1 Jutaan, Baca sampai selesai karena kamu akan mendapatkan rekomendasi HP gaming murah terbaik (2020), yang sangat memanjakan para gamers sejati.

Karena sekarang selain kamera yang semakin jernih, para vendor HP juga belomba-lomba dalam menghasilkan HP dengan spesifikasi tangguh dan tentunya harganya juga tak kalah bersaing.

Sebuah HP dapat dikatakan tanggung dalam bemain game apabila terdapat RAM yang besar dan juga chipset yang kencang. Selain itu HP untuk game juga harus dibekali kapasitas beterai yang besar pula  sehingga tidak menggangu aktivitas dalam bermain game.

Selain chipset, RAM dan memori internal yang cukup lapang juga adalah poin lainnya yang perlu diperhatikan dalam menyakikan HP yang bersahabat dengan game. Diantaranya layar yang trendi dan performa HP yang prima.

Dan saat ini sudah banyak vendor HP yang menyediakan HP murah berkualitas dengan spesifikasi yang tangguh dalam bermain game, sehingga akan bisa memuaskan kalian para pecinta game sejati.

Nah kali ini kami akan merangkum dari beberapa sumber HP Gaming dengan harga murah dan bersahabat, yang tidak akan merogoh kocek kalian secara dalam.

Baca juga: Hadir Sebagai Smartphone Gaming Serta Super Kamera, Ini Spesifikasi Realme Narzo Harga 2 Jutaan

Apa saja HP Gaming harga 1 jutaan yang cocok untuk bermain game. Yuk simak ulasan berikut:

Redmi 8A Pro

Redmi 8A Pro

Redmi 8A Pro merupakan HP yang sedang laris manis di kelasnya, HP ini dikenal bandel dan bateranya tahan lama.

HP ini juga dikenal lancar untuk memainkan game, jadi kamu bisa bermain game tanpa terkendala hp ngelag, kamu bisa bermain game seperti Mobile Legends dan Free Fire bisa kamu mainkan dengan lancar di Redmi 8A Pro ini.

Redmni 8A Pro didukung dengan Snapdragon 439 dan baterai 5.000 mAh, Redmi 8A Pro adalah perangkat yang cocok kamu andalkan untuk gaming.

Berikut Spesifikasi HP Redmi 8A Pro:

Hardware

Chipset: Qualcomm SDM439 Snapdragon 439 (12 nm)

CPU: Octa-core (4×1.95 GHz Cortex-A53 & 4×1.45 GHz Cortex A53)

GPU: Adreno 505

Memori

RAM: 2 GB, 3 GB

Memori Internal: 32/2 GB, 32/3 GB

Memori Eksternal: MicroSDXC (dedicated slot)

Harga:

Redmi 8A Pro RAM 3 GB + 32 GB = Rp 1.649.000

*Harga sewaktu-waktu bisa berubah.

Redmi 8A

Redmi 8A

Selain Redmi 8A Pro anak kandung dari Xiomi ini juga mengeluarkan HP dengan kualifikasi tidak jauh berbeda yaitu Redmi 8A. Dimana HP ini merupakan kakak dari Redmi 8A Pro yang laris manis di pasaran pada HP di kelasnya.

Redmi 8A ditenagai chipset Qualcomm dengan Snapdragon 439 (12 nm) Octa-core (2×1.95 GHz Cortex-A53 & 6×1.45 GHz Cortex A53). Prosesor ini, dalam pengujian mampu mencapai kemampuan kerja menyamai Snapdragon 625 lama. Ditambah kebutuhan grafis dari Adreno 505. Termasuk irit konsumsi dayanya.

Untuk kapasitas memori, Redmi 8A termasuk irit. RAM sebesar 3 dan 4 GB memang masih mencukupi dipakai menjalankan ragam aplikasi saat ini, termasuk untuk bermain game. Sementara ruang penyimpanan 32GB relatif masih mumpuni untuk menyimpan beragam aplikasi.

Tentu saja HP ini juga memiliki tambahan slot memori eksternal yang akan sangat membantu, dalam menyimpan keperluan yang dibutuhkan.

Didukung Snapdragon 439 dari Qualcomm, Redmi 8A sangat handal memainkan game seperti Mobile Legends dan Free Fire. Baterai 5.000 mAh juga menyempurnakan ketangguhan HP gaming murah ini.

Berikut spesifikasi Xiaomi Redmi 8A selengkapnya:

Layar : 6,2 inci.

RAM : 3 dan 4 GB.

Memori Internal : 64 GB.

Kamera Depan : 8 MP.

Kamera Belakang : 12 MP.

Kapasitas Baterai : 5000 mAh.

Tanggal Rilis : Desember 2019.

Harga:

Redmi 8 RAM 3 GB + 32 GB = Rp 1.749.000

Redmi 8 RAM 4 GB + 64 GB = Rp 1.849.000

*Harga sewaktu-waktu bisa berubah.

Infinix Hot 7 Pro

Infinix Hot 7

Di era sekarang HP dengan harga di rentan Rp1,5 sampai Rp2 juta kini cukup banyak di pasaran. Di kelas ini, banyak vendor menghadirkan smartphone murah, dan salah-satunya adalah Infinix, yang kini ikut hadir meramaikan kelas harga terjangkau juga memanaskan persaingan dengan menghadirkan Infinix Hot 7 Pro.

Disempurnakan dengan MediaTek Helio P22, Infinix Hot 7 Pro memang sangat tangguh kamu andalkan untuk bermain game. Makin menarik, perangkat satu ini memadukan RAM 6 GB dan memori internal 64 GB yang membuat gaming kamu semakin lancar.

Meski bisa dibilang sebagai pendatang baru namun kehebatan Infinix Hot 7 Pro tidak bisa dipandang remeh dengan hadirnya spesifikasi tertangguh pada kelasnya.

Dan sekarang HP ini mulai banyak dicintai di pasaran, kehadiran Infinix semakin melengkapi varian HP tangguh pada kelasnya.

Berikut Spesifikasi Garang Infinix Hot 7 Pro

OS: Android 9.0 (Pie)

Chipset: Mediatek MT6762 Helio P22 (12 nm)

CPU: Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53.

GPU: PowerVR GE8320.

RAM: 6 GB.

Internal Memori: 64 GB.

Eksternal Memori: microSD.

Layar: 6.2 inci, 720 x 1440 piksel, 18:9 ratio.

Harga:

Infinix Hot 7 Pro RAM 6 GB + 64 GB = Rp 1,8 jutaan

*Harga sewaktu-waktu bisa berubah.

Realme C3

Realme C3

Setelah merilis realme 5i sebagai smartphone Android pertama di tahun 2020, realme Indonesia kembali menghadirkan seri baru untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia, terutama pada kelas entri.

Realme C series adalah salah satu lini dengan penjualan terbanyak pada produk realmi, sehingga tak mengherankan kalau kali ini realme memperbaruinya dengan realme C3.

Meski menambah beberapa fitur yang semakin membuat HP ini kelihatan garang, namun Realme masih memanjakan konsumen dengan harga yang bersahabat.

Harganya terjangkau, tapi diklaim cocok buat nge-game semakin seru. Realme Indonesia, lewat realme C3 ini unggul di 4 hal atau disebutnya 4C, yaitu prosesor canggih, kamera cakep, baterai cadas dan layar cetar.

Tangguh memainkan game sekelas PUBG Mobile, Realme C3 rupanya mengandalkan chipset MediaTek Helio G70 yang didesain khusus untuk HP gaming. Layar lapang Realme C3 berukuran 6,5 inci juga sempurna menemani HP yang cocok untuk gaming ini.

Spesifikasi Tangguh Realme C3:

Layar HD Plus 6,5 inci (720 x 1600 piksel)

Dimensi 164.4 x 75 x 9 mm Berat 195 gram

Chipset Mediatek, Helio G70 (12 nm)

RAM 3 GB Internal Storage 32 GB

SIM Dual SIM

Kamera Depan 5MP (f/2.4)

Kamera Belakang 2MP Macro (f/2.4) 12MP Wide (f/1.8) PDAF Auto Focus 2MP Depth Sensor (f/2.4)

Baterai 5.000 mAh, fast charging 10 watt

Sistem Operasi Android 10, Realme UI 1.0

Harga:

Realme C3 RAM 3 GB + 32 GB = Rp 1.899.000

*Harga sewaktu-waktu bisa berubah.

Baca juga: 10 HP Realme Terbaru Beserta Spesifikasinya

Realme 5i

Ponsel teranyar dari Realme ini dibekali dengan sejumlah fitur andalan, seperti AI quad-camera dan baterai jumbo, dan dibanderol dengan harga relatif terjangkau.

Dari segi desain, Realme 5i dibekali dengan layar seluas 6,52 inci dengan resolusi HD Plus. Di sisi atasnya terdapat poni yang memuat kamera selfie 8 megapiksel.

Baterai 5.000 mAh dipadukan dengan Snapdragon 665 membuat Realme 5i cukup handal memainkan game berat layaknya PUBG Mobile hingga Honkai Impact.

Spesifikasi hebat Realme 5i:

Ukuran layar IPS LCD 6,52 inci, resolusi 720 x 1600 piksel, rasio layar 20:9

Dimensi fisik 164,4 x 75 x 9,3 mm Bobot 195 gram

System on Chip Snapdragon 665 (CPU: 4×2,0 GHz, 4×1,8 GHz; GPU: Adreno 610)

RAM 3 GB / 4 GB Media penyimpanan 32 GB / 64 GB / 128 GB

Kamera belakang (1) 12 megapiksel (f/1.8, wide, PDAF)

Kamera belakang (2) 8 megapiksel (f/2.3, ultrawide)

Kamera belakang (3) 2 megapiksel (f/2.4, makro)

Kamera belakang (4) 2 megapiksel (f/2.4, depth sensor) Kamera depan 8 megapiksel (f/2.0)

Kapasitas baterai 5.000 mAh Konektor Micro USB 2.0, 3,5 mm audio jack

Kartu SIM Dual-SIM (nano)

wireless 4G, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Bluetooth 5.0 Biometrik Fingerprint sensor (di belakang ponsel)

Harga:

Realme 5i RAM 3 GB + 32 GB = Rp 1.999.000

*Harga sewaktu-waktu bisa berubah.

Itulah Rekomendasi HP Gaming Murah Terbaik, dengan kualitas dan harga yang terjangkau kini kamu bisa memiliki HP dengan kualitas mumpuni untuk bermain game.

Melihat rekomendasi 5 HP gaming murah terbaik tahun ini, jadi sekarang kamu tertarik meminang HP yang mana? Sesuaikan saja dengan budget kamu ya!

Bagikan !