Spesifikasi Smartphone Moto G 5G 2022 Akan Rilis Pada Juni

ARUSGADGET- Smartphone Moto G 5G 2022 merupakan ponsel garapan motorola. Ponsel ini sudah mendapatkan nomor model XT2213.

Ponsel dengan nomor model XT2213 ini akan rilis dengan nama Moto G 5G 2022. Smartphone Moto G 5G 2022 memiliki layar berukuran 6,6 inch. Ponsel Moto G 5G 2022 memiliki kamera selfie hole-punch.

Spesifikasi Smartphone Moto G 5G 2022

Smartphone Moto G 5G 2020

Berdasarkan dengan bocoran yang sudah beredar di masyarakat perangkat ini memiliki ukuran 165,4 x 75,8 x 9.3 mm dan ukuran layar 6,6 inci sudah mendukung resolusi HD+.

Menurut bocoran informasi yang sudah beredar di masyarakat, ponsel ini kemungkinan hadir pada Juni 2022 dan memiliki dua warna pilihan yaitu Volcanic Grey dan Frosted Silver. Hal yang baru pada ponsel Moto G 5G 2022 ini adanya stylus atau pen untuk mempermudah penggunaan.

BACA JUGA:

Pada bagian belakang terdapat tiga kamera 50 MP, kamra makro 2 MP dan depth helper 2 MP. Pada bagain belakang ponsel juga terdapat logo perusahaan ponsel ini. Ponsel ini juga membawa sistem operasi Android 12

Untuk microfon berada di tepi atas, pada bagian kanan terdapat tombol untuk volume dan tombol daya yang sekaligus menjadi tombol untuk fingerprint. Tepi bawah ponsel terdapat jack headphone 3,5 mm, mikrofon, port USB type C dan kisi-kisi speaker. Untuk slot SIM terdapat di sisi kiri.

Perangkat ini juga sudah mendapat dukungan dari chip MediaTek dengan kapasitas RAM 4 GB. Sedangkan untuk penyimpanan internal yaitu 128 GB namun bisa ditambah hingga 512 GB.Ponsel ini memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 5.000 mAh.

Untuk tanggal rilisnya masih belum diketahui pasti, namun kemungkinan pada bulan Juni 2022 ponsel ini akan muncul di pasaran. Perilisan utama ponsel ini hanya ke beberapa negara saja yaitu Eropa, India, Inggris Raya dan Brasil.

Bagikan !