Sharp Aquos Sense4 Plus, HP Gaming Yahud Dijual Rp4,4 Jutaan

Pasar smartphone gaming memang sangatlah seksi. Meskipun dibanderol dengan harga cukup mahal, konsumen tetap akan hadir. Hal ini yang membuat Sharp Aquos Sense4 Plus akhirnya diboyong ke Indonesia.

Nama Sharp sendiri dalam industri smartphone di Tanah Air memang tidaklah sepopuler brand ponsel asal Tiongkok atau Korea Selatan seperti Xiaomi, Oppo, Vivo atau Samsung. Namun pabrikan elektronik yang berpusat di Tokyo, Jepang itu tampaknya ingin ikut terlibat dalam pasar smartphone di Indonesia.

Hal inilah yang akhirnya membuat PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) membuka tahun 2021 dengan Sharp Aquos Sense4 Plus. Tentu bukanlah sekadar ponsel biasa, karena Aquos Sense4 Plus adalah smartphone gaming yang dibuat dengan kualitas Jepang. Meskipun ditargetkan untuk kelas menengah, Aquos Sense4 Plus punya tampilan premium.

Baca juga: Brand Baru di Indonesia, Tecno Spark 6 Go Dibanderol Rp1,2 Jutaan

Sharp Aquos Sense4 Plus sudah memulai masa pre-order sejak 21 Januari 2021 hingga 28 Januari 2021 nanti. Ponsel ini ditawarkan ke pasaran dengan harga Rp4,499 juta. Agar makin menarik, Sharp menggelar program pre-sale dengan tawaran trade-in-smartphone (sesuai syarat dan ketentuan). Dimana konsumen bisa menukar ponsel mereka yang dihargai Rp2,1 juta oleh SEID di gerai Carrefour terpilih, dan tinggal menambah Rp2,4 juta untuk membawa pulang Aquos Sense4 Plus.

Spesifikasi Sharp Aquos Sense4 Plus

tampilan kamera belakang Aquos Sense4 Plus
© mynavi
  • Sistem Operasi: Android 10
  • SIM: Dual SIM (Nano-SIM dual stand-by)
  • Layar: IPS LCD 6.7″ dengan resolusi 1080 x 2400 piksel
  • Chipset: Qualcomm® Snapdragon™ 720G with Elite Gaming
  • CPU: Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 465 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 465 Silver)
  • GPU: Adreno 618
  • Internal/RAM: 128GB/8GB
  • Kamera Utama: 48MP, 5MP (wide), 1.9MP (macro), 1.9MP (depth)
  • Kamera Selfie: 8MP (wide), 1.9MP (depth)
  • Jaringan: GSM/HSPA/LTE
  • Kapasitas Baterai: Baterai tanam 4120mAh

Sharp Aquos Sense4 Plus resmi diluncurkan dalam sebuah event virtual pada Kamis (21/1) pekan lalu. Shinji Teraoka selaku Presiden Direktur SEID menegaskan bahwa kehadiran Aquos Sense4 Plus memang didorong pada tingginya permintaan smartphone di Indonesia selama pandemi Covid-19.

“Kami memiliki visi bisnis yang berorientasi pada kebutuhan pelanggan. Untuk itulah Sharp berupaya memenuhi kebutuhan dengan salah satu strateginya yakni melakukan ekspansi bisnis. Mengusung kualitas Jepang yang sudah terkenal akan daya tahannya, kami yakni Aquos Sense4 Plus bisa memenuhi kebutuhan konsumen akan smartphone yang tak hanya pintar, tapi juga tangguh,” jelas Teraoka panjang lebar.

Senada dengan Teraoka, Ardy selaku Head Marketing AUVI Product Strategy Division SEID menambahkan kalau Aquos Sense4 Plus cukup unggul dibanding produk lain di kelas midrange. Sebagai ponsel gaming kelas menengah, kualitas di lini kamera, hardware dan software begitu maksimal.

Desain Kokoh, Tahan Air dan Debu

kemampuan tahan air Aquos Sense4 Plus
© SEID

Dalam perilisan virtual pekan lalu, Sharp Aquos Sense4 Plus masih hadir dengan satu varian warna tunggal yakni deep fog black. Warna hitam ini tampak membalut bodi ponsel dengan cukup premium. Sharp menggunakan kaca Corning Gorilla Glass 6 pada layar supaya terlindungi dari benturan dan goresan.

Baca juga: Nokia 6300 & Nokia 8000 Kembali dengan 4G dan WhatsApp

Membuktikan ketangguhannya, Aquos Sense4 Plus sudah mengantongi sertifikasi tahan air dan tahan debu IPX4, IPX8 dan IP6X yang membuat kemampuan daya tahannya jauh meninggalkan smartphone kelas menengah lainnya. Dengan sertifikasi tersebut, Anda tentu tak perlu cemas saat menggunakan ponsel saat hujan atau di jalanan ibukota yang penuh polusi.

Tak cuma bodi yang sangat mumpuni, lapisan layar Aquos Sense4 Plus sudah memakai panel IPS LCD sehingga mampu menghasilkan 16 juta warna. Diklaim sudah Full HD+ membuat pengguna akan betah cukup lama di depan layar ponsel dan tetap nyaman entah untuk sekadar chatting, bermain media sosial, browsing mencari informasi, streaming film atau gaming.

Konfigurasi Enam Kamera Yahud

tampilan depan-belakang Sharp Aquos Sense4 Plus
© sims-mart

Menyadari bahwa konten digital sangat diminati di Indonesia, membuat kamera menjadi salah satu pertimbangan utama seseorang saat hendak membeli ponsel. Untuk itulah Sharp Aquos Sense4 Plus hadir dengan kemampuan kamera yang sangat istimewa yakni enam kamera. Dimana empat kamera terpasang di bodi belakang ponsel, dan dua kamera sisa di layar depan.

Konfigurasi empat kamera di bagian belakang dibingkai dalam frame persegi tepat di atas sensor sidik jari, sementara lampu flash ada di sisi luar frame. Sementara untuk dua kamera depan akan sangat berguna dalam kebutuhan selfie entah foto atau video. Sharp memasang dua lensa kamera depan dalam desain punch hole di sisi kanan atas layar.

Kehadiran enam kamera ini memang jadi bukti Sharp bahwa sekalipun produk Aquos Sense4 Plus adalah ponsel gaming, kualitas kameranya tak bisa diragukan. Keberadaan lensa depth di bagian depan dan belakang akan menjawab kebutuhan foto bokeh.

Untuk rekaman video, Aquos Sense4 Plus diklaim mampu menghasilkan video berkualitas 4K dan 1080 piksel dengan kecepatan 30 frame per detik yang membuktikan kemampuannya memproduksi video dengan gambar tajam dan gerakan halus. Sharp juga membenamkan fitur AI Live Shutter yang otomatis mengambil hasil foto terbaik. Serta AI Live Story yang langsung membuat cuplikan video otomatis dari adegan-adegan terbaik di rekaman asli.

Dapur Pacu Manjakan Gaming

Aquos Sense4 Plus saat gaming
© mynavi

Menyebut dirinya sebagai ponsel gaming, tentu sisi komponen dapur pacu Sharp Aquos Sense4 Plus sangatlah menarik dibahas. Sharp memasang Snapdragon 720G sebagai chipset dan otak dari ponsel yang dibuat dengan proses fabrikasi 8nm canggih oleh Qualcomm, sehingga performanya lebih kuat serta efisien.

Baca juga: Debut di Indonesia, Infinix Zero 8 Dihargai Rp3,8 Juta

Dilengkapi CPU Kryo 465 dengan dua core Cortex-A76 menjadikan kinerjanya tinggi sampai 2.3GHz, serta enam core Cortex-A55 yang punya efisiensi memuaskan hingga 1.8GHz. Keberadaan Adreno 618 di sisi grafis menjadikan komponen Aquos Sense4 Plus bisa bekerja bak ponsel flagship. Hal ini disebabkan oleh Snapdragon 720G yang punya kinerja CPU 10% lebih tinggi, GPU 75% lebih baik dan AIE 120% lebih melambung daripada generasi sebelumnya.

Teknologi Qualcomm Snapdragon Elite Gaming membuat Aquos Sense4 Plus dibekali kemampuan performa mulus, grafis lebih halus, efek HDR pada game hingga teknologi audio Qualcomm aptX Adaptive yang menghasilkan suara jernih dan imersif. Tak heran kalau pengalaman gamingnya jadi lebih memuaskan.

Supaya mendukung komponen dapur pacu yang yahud, Sharp memasang RAM 8GB dan memori internal 128GB, menjadikan pengguna bisa nyaman bermain game tanpa khawatir nge-lag. Tak ingin diganggu saat gaming? Aktifkan saja fitur Block Notification supaya notifikasi aplikasi lain, panggilan telepon serta pesan yang masuk bisa hilang.

Dipadu dengan refresh rate layar 90Hz dan touch sampling rate 120Hz, membuat sensor layar mulus dan responsif. Tak heran kalau Sharp akhirnya cukup percaya diri jika Aquos Sense4 Plus bisa mencuri perhatian para gamers di Tanah Air.

Strategi SEID Lewat Penjualan Sharp Aquos Sense4 Plus

strategi Sharp di industri ponsel Indonesia
© mynavi

Diboyongnya Sharp Aquos Sense4 Plus ke Indonesia memang tak lepas dari strategi SEID untuk mendongkrak penjualan smartphone mereka di Tanah Air. Serangkaian strategi penjualan itu mulai dari pengenalan line-up ponsel terbaru, memperluas jaringan distribusi hingga rajin menggelar promo.

Baca juga: Terjangkau, Ini 10 Ponsel Gaming dengan Harga di Bawah Rp2 Juta!

Andri Adi Utomo selaku Senior General Manager National Sales SEID menjelaskan bahwa meskipun Sharp adalah ‘anak baru’ dalam industri smartphone Tanah Air, mereka sudah memiliki empat line-up. “Tahun lalu Sharp sudah merilis tiga model ponsel tapi sales belum mencapai harapan meskipun kami sudah menjual 1.000 unit per bulan,” papar Andri dalam event virtual pekan lalu.

Untuk itulah melalui Aquos Sense4 Plus, Sharp berharap penjualan bisa meningkat 5-10 kali lipat dengan target awal 3.000 unit per bulan. Demi mewujudkannya, SEID sampai membangun Smartphone Club agar memperluas area penjualan.

Sementara dalam hal promosi, Sharp menawarkan hadiah istimewa untuk 100 pembeli pertama Sharp Aquos Sense4 Plus di Sharp E-Store. Dimana para pembeli beruntung akan langsung memperoleh hadiah produk senilai Rp1 juta yang bisa dipilih mulai dari car purifier, shoulder speaker dan active speaker.

Bagikan !