Samsung Galaxy Tab S8 Series Hadir dengan Keunggulannya

ARUSGADGET—Samsung Galaxy Tab S8 hadir dengan tiga varian. Ketiganya yaitu Samsung Galaxy Tab S8, S8+, dan S8 Ultra tentunya dengan fitur yang mendukung aktivitas penggunanya.

Samsung Galaxy Tab S8 mengusung hardware ciamik dan fitur yang mampu mendampingi pengguna tiap saat. Selain itu, prosesor Snapdragon Gen 1 yang terkenal kencang dan juga layar yang besar menjadi keunggulan seri ini.

Lima keunggulan berikut bisa disimak bagi Anda yang tertarik membeli Samsung Galaxy Tab S8, S8+, dan S8 Ultra

1. Layar Besar

Samsung membuat rekor baru melalui S8 Ultra karena berhasil merancang desain tablet dengan layar besar. Layar S8 Ultra merupakan layar Super AMOLED dengan resolusi tinggi refresh rate 120 Hz dan berukuran 14,6 inci. 

Bentuk dari tablet ini paling tipis dan ringan namun tetap kuat karena Armor Alumunium lebih tahan gores dan tahan bengkok dari versi sebelumnya, S7.

Sedangkan layar S8 dan S8+ hadir dengan layar 11 inci TFT LTPS dan 12,4 inci Super AMOLED dengan refresh rate dan resolusi yang sama.

2. Performa Kamera

Samsung Galaxy Tab S8 memiliki kamera belakang dengan resolusi 13MP dan ultrawide 6MP juga dua kamera depan pada notch dengan resolusi 12MP.

Selain itu, spesifikasi kamera ini juga mendukung berbagai kegiatan video call dan rapat online dengan kualitas visual 4K. Selain itu juga dilengkapi dengan audio Quad Speaker with Dolby Atmos. Fasilitas lainnya berupa auto framming. Ini membuat penggunanya tetap berada tepat di tengah layar saat melakukan panggilan, serta zoom in dan zoom out bagi bagi partisipan yang baru saja bergabung.

3. Desain Elegan dan Book Cover Keyboard

Samsung Galaxy Tab S8 menyediakan variasi warna yang elegan. Silver, Pink Gold, dan juga Graphite.

Book Cover Keyboard turut melengkapi kehadiran S8 Ultra yang memiliki tombol keycap lebih besar dengan backlit, custom shortcut, perluasan fungsi, dan penyesuaian sudut sandaran tablet.

BACA JUGA : Bayar Apapun Tanpa Sentuh? Apple Hadirkan Fitur Tap To Pay Pada Produknya

Polyurethane leather antimikrobial merupakan bahan utama Book Cover Keyboard. Kaca yang melapisi touchpad juga mempermulus pengetikan jika menggunakan keyboard ini. Selain itu, Wireless Keyboard Share juga mendukung sambungan dengan keyboard smarphone Galaxy One Ui 4 untuk mengetix di seluruh perangkat.

4. S Pen

S8+ dan S8 Ultra didikung dengan S Pen terbaru untuk menghasilkan latensi ultra rendah 2,8 ms pada aplikasi Samsung Notes yang memberikan kemudahan dalam menulis.

Samsung Galaxy Tab S8

Samsung juga bekerjasama dengan Clip Studio Paint untuk menciptakan palet digital dengan layar sebagai kanvas dan S Pen sebagai kuas lukis.

5. Spesifikasi Unggul


Prosesor Snapdragon 8 Gen 1 menjadi sorotan utama spesifikasi S8 series. Prosesor tersebut berkolaborasi dengan penyimpanan internal 128/256/512 GB dan RAM 8/12/16 GB dengan slot SD Card untuk S8 Ultra. Selanjutnya, S8 dan S8+ tersedia dengan RAM 8/12 GB dan internal 216/512 GB.

Trio ini juga berjalan dengan OS Android 12 One Ui 4.1 dan kapasitas baterai 8.000 mAh untuk S8, 10.090 mAh untuk S8+, dan 11.200 mAh dan fast charging 45W dengan adaptor yang tepat.

Samsung Galaxy Tab S8 dibanderol harga Rp9,9 Juta untuk varian WiFi, Rp12,9 Juta untuk varian 5G. S8+ dijual Rp16,9 Juta dan Rp19,9 Juta untuk S8 Ultra dengan kelebihan yang telah disebutkan.

Bagikan !