Ponsel Vivo X Fold Resmi Meluncur di Pasar China, Gandeng Zeiss untuk Kamera 50 MP

ARUSGADGET – Vivo tengah gencar merilis berbagai model ponsel barunya, termasuk ponsel lipat. Ponsel Vivo X Fold merupakan ponsel lipat pertama milik Vivo yang baru saja rilis pertengahan April ini. Perilisan ponsel lipat terbaru milik Vivo tersebut berlangsung di negara asalnya, Tiongkok.

Vendor ponsel asal China, Vivo, memang tengah ramai menjadi perbincangan karena membawa ponsel lipat terbarunya ke pasaran. Bahkan, sebelum perilisannya, ponsel ini sudah banyak mencuat dengan bocoran spesifikasinya.

Hingga bocoran tersebut semakin mendekati terwujud berkat Vivo yang mengunggah teaser berdurasi 30 detik dalam akun Weibo resmi miliknya. Di sana, Vivo memperkenalkan ponsel Vivo X Fold dengan bertemakan kupu-kupu.

Bocoran yang datang juga mengungkap bahwa ponsel Vivo X Fold membawa desain yang sama seperti Samsung Galaxy Z Fold Series dan juga ponsel lipat yang digarap Huawei, Mate X2. Dengan desain tersebut, maka konsep lipatan yang dibawa ponsel lipat ini adalah menyerupai buku yang dilipat ke dalam.

BACA JUGA : Tablet Vivo Pad Resmi Rilis Pada Tahun 2022 Di China, Sudah Lengkap Dengan Aksesoris Keyboard dan Stylus

Layar Ponsel Vivo X Fold

Layar Sekunder Ponsel Vivo X Fold

Ponsel Vivo X Fold membawa layar utama dengan panel AMOLED E5 yang memiliki ukuran 8 inci. Dengan ukuran tersebut, Vivo X Fold membawa resolusi layar yang mumpuni yaitu 1800 x 2200 piksel. Lipatan yang bisa dilakukan layar utama ponsel ini menurut klaim Vivo adalah mencapai sudut 60 derajat atau 120 derajat layaknya laptop.

Sebagai ponsel lipat, tentu ponsel Vivo X Fold membawa layar sekunder. Dengan ukuran 6,53 inci, layar ini membawa panel AMOLED. Kemudian, fungsi dari layar sekunder ini adalah untuk digunakan saat layar utama sedang dalam keadaan tertutup. Dukungan yang dibawa kedua layar ponsel ini sama, yaitu kemampuan refresh rate 120 Hz dan teknologi HDR10+.

Layar ponsel Vivo X Fold tentu menyematkan notch kamera depan untuk menunjang selfie pengguna dengan ponsel ini. Kamera depan yang diusung oleh Vivo beresolusi 16 MP dengan modul kamera punch hole. Selain itu, layar ponsel ini juga menyematkan teknologi under display fingerprint atau sensor sidik jari di bawah layar yang bertujuan untuk menghindari penekanan pada bagian samping ponsel.

Kamera Ponsel Vivo X Fold

Ponsel Vivo X Fold

Sedangkan untuk kamera belakang, ponsel Vivo X Fold membawa modul lingkaran dengan menyematkan empat buah kamera yang dibekali dengan teknologi Zeiss. Pertama, ada kamera utama ponsel yang beresolusi 50 MP, kemudian kamera ultrawide 48 MP, telefoto 12 MP dengan dukungan 2x optical zoom, dan telefoto periskop 8 MP dengan 5x optical zoom.

Dengan menggandeng teknologi Zeiss, kamera belakang ponsel Vivo X Fold membawa beberapa mode untuk variasi pemotretan. Mulai dari Texture Portrait, Motion Capture 3.0, Zeiss Super Night Scene, Zeiss Night Color, dan masih banyak lagi fitur lain yang disematkan untuk menunjang pemotretan dengan ponsel ini.

Beralih ke bagian dalam, ponsel Vivo X Fold menggandeng chipset besutan Qualcomm, Snapdragon 8 Gen 1. Berkat menggandeng chipset tersebut, maka ponsel ini membawa kapasitas RAM yang mumpuni hingga 12 GB serta penyimpanan internal mencapai kapasitas 512 GB.

Baterai Ponsel Vivo X Fold

Baterai Ponsel Vivo X Fold

Masih pada bagian dalam ponsel, baterai yang disematkan untuk ponsel Vivo X Fold juga memiliki kapasitas cukup dengan dukungan fast charging berdaya besar. Kapasitas baterai ponsel ini adalah sebesar 4600 mAh dengan dukungan fast charging berdaya 66W. Dengan pengisian daya cepat tersebut, maka ponsel ini akan kembali terisi 100% dengan membutuhkan waktu 37 menit saja.

BACA JUGA : Vivo Y21G Ponsel Tipis dengan Baterai 5000 mAh Resmi di India

Selain dukungan fast charging dengan menggunakan kabel, ponsel Vivo X Fold juga mendukung wireless fast charging dengan daya 50W. Tak berhenti di situ, Vivo juga menyematkan dukungan pengisian cepat untuk reverse charging dengan daya sebesar 10W.

Kamera Ponsel Vivo X Fold

Dukungan perangkat lunak untuk ponsel Vivo X Fold berasal dari sistem operasi Android 12. Sistem operasi tersebut bersanding dengan antarmuka Origin OS Ocean. Tampilan luarnya terdukung dengan membawa dua varian warna, yaitu warna hitam dan biru.

Melansir dari situs resmi Vivo China, ponsel Vivo X Fold dijual di China dengan harga 8.999 yuan atau setara dengan Rp 20,2 juta untuk konfigurasi RAM dan penyimpanan 12/256 GB. Namun, belum bisa dipastikan apakah ponsel ini akan rilis secara global dan memasuki pasar Indonesia atau tidak.

BACA JUGA : Smartphone Vivo S13 SE Sudah Muncul di Daftar Sertifikasi TENAA, Akan Rilis April 2022

Bagikan !