Mengintip Fitur Baru pada Android 13, Rilis Juli Mendatang

ARUSGADGET-Google tengah bersiap untuk memperbaharui OS (Operating System) menuju ke Android 13 setelah Android 12. Sebelum peluncurannya, developer bisa mencoba Android 13 melalui Android 13 Developer Preview dan mengunduhnya melalui situs resmi.

Melalui versi Developer Preview, kita bisa mengintip apa saja fitur baru Android 13 dan bug yang mungkin mengganggu serta memperbaikinya sebelum rilis. Sebaiknya tidak mengunduh Preview pada ponsel sehari-hari karena beresiko menimbulkan masalah yang mengganggu kinerja ponsel.

Namun, untuk menjawab rasa penasaran, berikut fitur baru yang tersedia pada Android 13.

Ikon Aplikasi Menyesuaikan Tema
Android 13

Pertama adalah fitur ikon aplikasi yang bisa mengikuti tema hp yang terpasang. Fitur ini mengubah berbagai ikon aplikasi, baik media sosial maupun aplikasi lainnya. Pengguna bisa mengaktifkan fitur ini secara manual dan juga menonaktifkannya kembali. HP Google Pixel merupakan HP yang mendukung fitur ini.

Baca juga, Mengintip Fitur Baru pada Android 13, Rilis Juli Mendatang


Namun, jika fitur ini membuat pengguna kesulitan untuk menemukan aplikasi, OS ini sudah menyiapkan Quick Settings Placement API yang memudahkan pengguna untuk mengkonfigurasi aplikasi tertentu.

Update dengan Google Play Store

Fitur kedua yang hadir adalah perbaharuan (update) aplikasi bawaan atau sistem yang memfasilitasi pengguna untuk memperbaharuinya melalui Play Store. Google mengembangkan proyek update ini dengan sebutan Project Mainline.

Photo Picker

Fitur selanjutnya adalah Photo Picker yang membuat pengguna berbagi foto dan video hanya dalam satu aplikasi. Setiap foto dan video yang tersimpan dalam sebuah aplikasi maka tidak akan terakumulasi di aplikasi lainnya seperti galeri.

Fitur lainnya yang mungkin ada antara lain juga ada QR Code Scanner, Tap-to-Transfer, dan Audio Output Picker.

Selain itu, Android 13 juga tersedia untuk gawai dengan layar besar seperti tablet dan chromebook, berbeda dengan sebelumnya di mana ponsel biasa hadir dengan Android 12 dan versi 12L mengoperasikan gawai dengan layar besar.

Fitur-fitur di atas merupakan fitur yang merupakan prediksi, jadi belum tentu saat peresmiannya fitur tersebut memang tersedia. Namun, mengesampingkan hal tersebut, OS baru ini kemungkinan mencapai tahap stabilitas pada Juni 2022 dan akan rilis secara resmi pada Juli 2022 dengan nama Tiramisu bersamaan dengan rilisnya Pixel seri terbaru.

Bagikan !