Keunggulan Galaxy A33 yang Bakal Bikin Kamu Tertarik untuk Ganti Ponsel

ARUSGADGET – Keunggulan Galaxy A33 sebagai ponsel yang baru saja menyambangi pasar Indonesia membawa nilai tambah dalam bebeberapa aspek yang tercakup dalam spesifikasi ponsel. Ponsel Samsung Galaxy A33 membawa beberapa spesifikasi mumpuni dengan tajuk Awesome.

Keberadaan dari ponsel Samsung Galaxy A33 merupakan suksesor dari ponsel pendahulunya, yaitu Samsung Galaxy A32 yang sudah lebih dulu rilis pada Maret di tahun lalu. Ponsel suksesor tersebut membawa keunggulan Galaxy A33 yang membawa spesifikasi mumpuni dengan membawa berbagai fitur unggulan dari berbagai aspek. Samsung Galaxy A33 membawa tajuk spesifikasi Awesome dengan peningkatan pada aspek chipset, kamera, baterai dan aspek lainnya.

Keunggulan Galaxy A33

Keunggulan Galaxy A33

Aspek kamera yang menjadi keunggulan Galaxy A33 membawa kemampuan untuk mendukung videografi dengan berbagai fitur yang membuat penggunanya mampu menjadi konten kreator yang handal. Kemudian di segi chipset, keunggulan Galaxy A33 terletak pada arsitektur yang lebih kecil, serta spesifikasi lain seperti sertifikasi dan juga kapasitas baterai. Beragam keunggulan Galaxy A33 sebagai penawaran dari ponsel ini akan kami jelaskan dengan penjelasan berikut.

Dukungan Jaringan 5G

Keunggulan Galaxy A33 5G

Keunggulan Galaxy A33 terletak pada dukungan 5G sebagai peningkatan dari seri model pendahulunya yaitu Samsung Galaxy A32 yang hanya bisa mendukung jaringan 4G saka. Kemudian untuk frekuensi yang ada pada Samsung Galaxy A33 untuk konektivitas 5G membawa Sub6 N38(2600), N40(2300), N41(2500), serta kompatibel dengan frekuensi N78(3500).

BACA JUGA : Samsung Galaxy A13 dan A23 Wujudkan Ramadan Awesome bagi Gen Z, Harga Terjangkau

Baterai 5.000 mAh

Keunggulan Galaxy A33

Keunggulan Galaxy A33 juga terletak dari kapasitas baterai yang cukup mumpuni yaitu sebesar 5.000 mAh yang mendukung teknologi pengisian daya cepat berdaya 25W dengan yang memiliki klaim dapat mengisi dari ponsel dari 0 hingga 50 persen hanya dalam waktu 30 menit pengisian saja.

Optical Image Stabilization (OIS)

Kamera Keunggulan Galaxy A33

Keunggulan Galaxy A33 juga terletak pada sektor kamera dengan konfigurasi empat kamera belakang yang membawa resolusi kamera utama sebesar 48 MP dengan adanya OIS dengan keberadaan ultrawide sebesar 8 MP kemudian ada pula depth sensor dengan resolusi sebesar 2 MP, serta ada pula kamera makro yang membawa resolusi sebesar 5 MP.

Fungsi OIS dalam kamera sendiri memberikan ketahanan agar saat melakukan perekaman, hasil video yang sudah direkam akan stabil dan bebas dari noise guncangan pada video. Hal ini memang bertujuan untuk mengatasi masalah yang kerap kali dialami para pengguna saat merekam video di mana seringkali video tidak stabil dan terkadang membuyarkan beberapa objek.

Kantongi Sertifikasi IP67

Keunggulan Galaxy A33 bawa sertifikasi IP67

Selanjutnya, keunggulan Galaxy A33 terletak pada sertifikasi yang membawa sertifikasi IP67 untuk menunjang ketahanan ponsel terhadap air dan membuat ponsel Galaxy A33 bisa berada di kedalaman air hingga 1 meter dalam durasi 30 menit. Tetapi, untuk air yang dimaksud adalah air tawar dan bukan air laut, karena air laut memiliki kandungan yang berbeda yang dapat merusak bagian dalam ponsel.

Arsitektur 5nm

Chipset Galaxy A33

Chipset yang diusung oleh ponsel Samsung Galaxy A33 membawa keunggulan di segi fabrikasi chipset yang memiliki arsitektur berukuran 5nm. Keunggulan Galaxy A33 dengan menggandeng Exynos 1280 juga membawa CPU octa-core dengan memiliki kecepatan 2.4 GHz yang bersanding dengan GPU Mali-G68. Selain itu, Samsung Galaxy A33 juga menawarkan efisiensi daya yang lebih optimal untuk memberikan pengalaman terbaik dalam performa ponsel terutama saat menggunakannya untuk aktivitas gaming. Dengan arsitektur yang kecil, maka konsumsi daya akan lebih rendah sehingga menunjang gaming yang tahan lama dan memuaskan.

Keunggulan Galaxy A33 bisa Anda nikmati dengan membeli ponsel tersebut melalui pre-order mulai 4 hingga 6 April 2022. Untuk harga yang diusung Samsung Galaxy A33 memiliki banderol variatif menyesuaikan dengan varian RAM dan kapasitas penyimpanan. Untuk varian 6/128 GB membawa harga Rp 4.699.000 yang hanya dijual di marketplace rekanan Samsung, kemudian untuk varian 8/128 GB membawa banderol Rp 4.999.000, dan varian 8/256 GB membawa harga Rp 5.499.000.

BACA JUGA : Samsung Galaxy A33 dan A53 Rilis Bersamaan, Harga Mulai Rp 5 Juta

Bagikan !