Inilah 3 Cara Mengubah Dokumen Menjadi PDF Yang Mudah Untuk Dilakukan

ARUSGADGET – Terkadang ada beberapa dokumen yang perlu dikirim dalam format portabel. Sehingga kita perlu mengubah dokumen menjadi PDF

File yang disimpan dengan menggunakan format PDF memiliki kelebihan tersendiri. Salah satunya yaitu terjaminnya keaslian dokumen. Lalu bagaimana sebenernya cara mengubah dokumen menjadi PDF?

File dokumen dengan format PDF sering kita jumpai. Jika kita mendownload sebuah dokumen di internet, pasti banyak dokumen yang berformat PDF.

Format PDF sering kali juga dibutuhkan untuk mengumpulkan tugas atau menjadi sebagai persyaratan untuk mendaftarkan pekerjaan atau masuk universitas.

BACA JUGA:

Jika awalnya sebuah dokumen berformat docx dan kemudian merubahnya menjadi format PDF maka perlu hati-hati. Mereka yang mengubah dokumen menjadi PDF harus sudah memastikan jika isi dokumennya benar. Karena jika sudah dirubah menjadi PDF, file tersebut sudah tidak bisa lagi di edit.

Ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan jika ingin mengubah dokumen menjadi PDF. Gimana caranya? Jika kalian ingin mengetahuinya, yuk simak artikel berikut ini hingga selesai.

Inilah Cara Mengubah Dokumen Menjadi PDF

Sebagai pelajar, mahasiswa dan pegawai wajib untuk mengetahui bagaimana merubah file dari format dokumen menjadi format PDF. Karena itu akan sangat membantu pekerjaan kalian, sehingga tidak perlu lagi harus pergi ke gerai fotocopyan.

Dalam sehari-hari file PDF juga akan sangat dibutuhkan. Karena kini mengirim kerjaan atau usrat lamaran kerja bisa dikirim digital, maka bentuk file yang harus dikirimkan biasanya menggunakan format PDF.

Karena begitu pentingnya format PDF dalam sehari-hari, maka kamu harus bisa mengubah cara mengubahnya dokumen menjadi PDF. Lalu bagimana caranya? Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan, dan cara ini sangat mudah. Yuk simak langkah dibawah ini.

1 . Menggunakan Microsoft Word

Hampir semua orang menggunakan software yang satu ini. Microsoft Word hadir untuk membantu orang-orang dalam menyelesaikan tugas-tugas. Dengan adanya microsoft word tidak perlu lagi harus tulis tangan.

Mengubah Dokumen Menjadi PDF

Banyak dari kita yang hanya menggunakan Microsoft Word hanya untuk mengerjakan kerjaan atau tugas saja. Tapi tahukah kamu, jika software yang satu ini juga bisa mengubah file dokumen menjadi format PDF? Caranya sangat mudah

1 . Langkah pertama buka terlebih dahulu file dokumen yang ingin kamu ubah ke bentuk format PDF
2 . Jika sudah pilih dan klik menu “File” yang ada di bagian pojok kiri atas
3 . Kemudian kamu pilih “Save As”
4 . Pilihlah folder sebagai tempat penyimpanan dokumen kamu
5 . Jika sudah klik bagian “Save as Type”
6 . Akan muncul beberapa format penyimpanan yang bisa kamu pilih
7 . Pilih “PDF”
8 . Jangan lupa klik “Save” untuk menyimpan dokumen PDF kamu.

Langkah diatas sangat mudah dilakukan tanpa harus membutuhkan internet ataupun aplikasi. Jadi kamu sebagai pengguna Microsoft Word harus bisa mempraktekannya.

2 . Menggunakan WPS Office

Mengubah Dokumen Menjadi PDF

WPS Office merupakan soft ware yang fungsinya sama dengan Microsoft Word yaitu untuk mengetik dan memabantu dalam menyelesaikan tugas-tugas. Namun untuk cara mengubah ke format PDF sedikit agak berbeda dengan Microsoft Word.

  • Buka file dengan menggunakan WPS Office
  • Pilih dan klik “Menu” yang berada di bagian pojok kiri atas
  • Kamu bisa langsung klik “Export to PDF”
  • Muncul menu detail file yang mau diubah menjadi PDF
  • Pilih “Common PDF”
  • Klik “Export to PDF”

3 . Menggunakan Google Drive

Mengubah Dokumen Menjadi PDF

Siapa sangka ternyata Google Drive bisa menjadi salah satu media untuk mengubah dokumen menjadi PDF. Jika kamu tidak memiliki Microsoft Word atau pun WPS Office. Namun jika kamu mengkonversi menggunakan Google Drive, maka hanya bisa dilakukan melalui browser PC saja. Berikut langkah-langkahnya.

  • Pastikan jika kamu sudah login ke Google miliki kamu di browser
  • Kemudian bukalah situs drive.google di internet
  • Pilih dan klik “New” > kemudian klik “File Upload”
  • Pilihlah file dokumen yang ingin kamu konfersi ke format PDF
  • Tunggu hingga proses upload file selesai
  • Jika sudah, buka dokumen tersebut
  • Kamu nanti akan dialihan ke bagian halaman Google Docs
  • Pilih dan klik “File” > Pilih “Download” > pilih “PDF dokumen”
  • Jika sudah jangan lupa untuk menyimpan dokumennya

Itulah 3 cara mudah mengubah dokumen menjadi PDF. Sangat mudah bukan? Jangan lupa untuk dipraktekan, selamat mencoba.

Bagikan !