Fitur Unggulan Telegram Yang Tidak Terdapat Pada WhatsApp

ARUSGADGET– Akhir-akhir ini aplikasi Chatting Telegram sedang naik panggung. Kelebihan fitur pada aplikasi ini, tidak dimiliki oleh aplikasi WhatsApp. Fitur unggulan pada Telegram yang cukup banyak menjadi daya tarik tersendiri untuk penggunanya. Sehingga tidak sedikit kini orang yang menggunakan aplikasi Telegram sebagai media untuk berkomunikasi. Lalu apa saja fitur unggulan Telegram yang dimiliki? Baca artikel ini hingga selesai.

Aplikasi Telegram merupakan aplikasi komunikasi yang menggunakan multiplatform berbasis cloud dan tidak berbayar. Aplikasi ini bisa diakses dengan smartphone, laptop atau komputer. Meskipun aplikasi ini memiliki fungsi yang sama seperti WhatsApp, namun dari segi ukuran aplikasi ini memiliki ukuran yang lebih kecil. Serta memiliki berbagai macam fitur keren yang tidak ada pada WhatsApp. Berikut adalah fitur unggulan Telegram yang bisa dinikmati penggunanya

Macam-Macam Fitur Unggulan Pada Aplikasi Telegram

fitur unggulan telegram

1. Mengirim Pesan Rahasia
Fitur Secret Chat atau pesan rahasia merupakan fitur yang memberikan keamanan privasi tinggi bagi penggunanya. Dengan mengaktifkan end-to encryption tidak akan ada pihak ketiga yang dapat pesan dengan fitur ini.

2. Fitur Two Step Verification
Pada saat mengaktifkan fitur ini, pengguna akan diminta untuk memasukan password saat ingin membuka akun Telegram. Aplikasi ini juga lengkap dengan fitur One-Time Password (OTP) saat pengguuna melakukan Login. Dengan begitu akun Telegram akan aman dari pencuri identitas yang ingin meretas akun milik kamu.

BACA JUGA:

3. Kapasitas Ruang Penyimpanan Tidak Terbatas
Karena Telegram menggunakan sistem cloud storage, sehingga menyimpan data akan lebih aman dan lebih mudah untuk diakses. Dengan sistem ini juga Telegram memiliki kapasitas ruang penyimpanan yang tidak terbatas.

4. Mengirim Data dengan Ukuran Besar

fitur unggulan telegram


Karena dapat mengirim data dengan ukuran file yang besar, banyak dari pengguna Telegram yang memanfatkannya untuk mengirim film. Tidak tanggung-tanggung, sebagai pengguna bisa mengirim film dengan ukuran mencapai 1 GB. Bahkan di dalam akun telegram terdapat berbagai macam grup untuk saling mengirim film.

5. Kapasitas Anggota Grup
Pada aplikasi WhatsApp fitur grup memiliki batas maksimal untuk jumlah anggotanya sebanyak 276. Namun berbeda dengan Telegram yang memiliki fitur grup tanpa da batas masimal jumlah anggota.

Itulah beberapa fitur unggulan telegram yang tidak ada pada aplikasi WhatsApp. Namun keputusan pemakaian kedua aplikasi ini tegantung oleh pengguna masing-masing. Bisa memilih salah satu atau bahkan memiliki keduanya.

Bagikan !