Cara Jual Foto di Dreamstime, Ikuti Cara Berikut Gampang Disetujui

ARUSGADGET – Bagi penghobi fotografi, bila tertarik jual foto karyamu, perhatikan cara jual foto di Dreamstime berikut agar sukses.

Saat ini banyak sekali hobi yang bisa jadi duit. Ada konten kreator video, influencer bahkan dari hobi jual foto bisa menghasilkan cuan.

Ada banyak sekali situs jual beli foto secara online seperti Adobe Stock Contributor, Shutterstock, Getty Images dan iStock, Alamy dan sebagainya.

Namun situs tersebut membutuhkan foto yang benar-benar bagus dan profesional.

BACA JUGA : Ini Dia Cara Menjual Foto di Dreamstime agar Hasil Jepretanmu Lebih Bermanfaat

Salah satu situs jual beli foto dengan kualitas bagus dan pasti membayar adalah Dreamstime.

Berikut Cara jual Foto di Dreamstime

Berikut ini cara menjual foto di Dreamstime:

1. Mulai dari Membuat akun Dreamstime

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mendaftar di Dreamstime. Proses pendaftaran cukup mudah, tidak dipungut biaya.

Setelah mendaftar, akan diberi akses ke platform Dreamstime dan dapat memulai proses unggah foto.

2. Unggah foto berkualitas tinggi

Sebagai awalan unggah dulu beberapa foto dengan kualitas yang tinggi.

Pastikan foto-foto yang diunggah memiliki resolusi yang tinggi dan jangan banyak diedit. Tambahkan pula deskripsi dan kata kunci yang tepat agar foto-foto yang diunggah ini gampang ditemukan pembeli. ALangkah baiknya menggunakan deskripsi memakai Bahasa Inggris agar dijangkau lebih luas.

3. Tunggu konfirmasi dari Dreamstime

Ada proses peninjauan dari Dreamstime usai foto diunggah. Langkah ini untuk memastikan foto-foto tersebut memenuhi standar kualitas foto yang sesuai dengan kebijakan Dreamstime.

Proses ini biasanya memakan waktu beberapa hari. Nah bila foto-foto ini diterima pihak Dreamstime, maka tinggal memasang harga pada foto itu

4. Pasang harga yang sesuai

Meskipun hanya mengetikan nominal harga, namun ini merupakan tantangan bagi penjual foto di Dreamstime. Pasang harga yang wajar, tidak terlalu murah maupun mahal, agar bisa laku.

Untuk menentukan harga ini bisa melakukan riset harga terlebih dahulu. Bandingkan pula dengan foto sejenis yang sudah dijual di Dreamstime.

5. Perbarui terus portofolio

Selalu mengunggah foto-foto yang berkualitas tinggi menandakan pengguna aktif di Dreamstime. Semakin banyak foto berkualitas yang diunggah, semakin besar pula peluang mendapatkan penghasilan yang lebih besar dari Dreamstime.

BACA JUGA : Cara Jual Foto di Adobestock Contributor, Coba Sekarang

Bagi para pemula memang harus sabar sebab pencairan dana pada dreamstime membutuhkan waktu yang cenderung lama. Oleh karena itu, kamu harus sabar dan terus mengunggah foto terbaikmu secara teratur.

Ini Ringkasan Langkah Demi Langkah Cara Jual Foto di Dreamstime

Jika tertarik untuk menjual foto di dreamstime, berikut ringkasan langkah demi langkah:

  • Masuk ke situs dreamstime.
  • Klik “upload file” pada ikon kotak berwarna hijau.
  • Pilih opsi “Sign up”.
  • Masukkan email dan password untuk akun dreamstime.
  • Lengkapi profil akun pada dreamstime
  • Masuk ke halaman “Dashboard”.
  • Untuk mengunggah foto yang akan dijual, pilih ikon “Upload & sell photos”. Ikon ini berupa tanda panah ke atas pada bagian pojok kanan bawah.
  • Pengguna akan diarahkan untuk mengunggah foto. Lanjutkan dengan deskripsi beserta keyword untuk memudahkan pencarian.
  • Pastikan kamu menggunakan bahasa Inggris dalam deskripsi foto agar jangkauan penjualan semakin luas.
  • Setelah berhasil diunggah, tinjau ulang apakah foto milikmu sesuai permintaan pasar.
  • Dreamstime akan memberikan saran atau revisi agar foto tersebut bisa diperbaiki dan dikirim ulang.
  • Apabila fotoyang diunggah telah diterima sepenuhnya, maka foto tersebut akan tersedia pada situs dreamstime dan dapat diakses oleh pengguna lain.
  • Komisi akan diterima dari setiap pengguna yang mengunduh fotomu

Pastikan bahwa alamat yang digunakan pada profil Dreamstime dapat diakses, jika tidak perlu mencari alternatif lain dalam menjual foto.

Jangan lupa bahwa setiap foto yang terjual di Dreamstime akan memberikan komisi mulai dari USD 0,2 hingga USD 5, tergantung pada kualitas foto yang diunggah.

Namun, untuk mencairkan penghasilan, terdapat saldo minimal sebesar USD 100 dalam sekali pencairan. Pembayaran dapat dilakukan melalui PayPal, Payoneer, atau Skrill, tergantung pada preferensi kalian.

Jadi, bagi kalian yang ingin mencoba menjual foto di Dreamstime, perhatikan ketentuan khusus ini agar mendapatkan penghasilan yang maksimal.

Jangan lupa, kreativitas dan kerja keras merupakan kunci utama kesuksesan dalam menjual foto di Dreamstime atau di platform lain seperti Adobe Stock Contributor.

Selain dreamstime, kamu juga bisa mencoba situs penjualan foto lainnya seperti Adobe Stock Contributor yang merupakan situs penyedia jasa penjualan foto milik Adobe.

Jadi, selamat mencoba dan jangan lupa terus berinovasi agar hasil jepretanmu semakin berkualitas dan diminati oleh banyak orang.

Itu tips sederhana cara jual foto di Dreamstime.

Bagikan !