BTS Kolaborasi dengan Garena Free Fire Pada Even Maret 2022 Ini

ARUSGADGET-Pengembang game online asal Singapura Garena, mengumumkan kemitraan baru untuk game mobile battle royale Garena Free Fire dengan grup Korea Pop, BTS.

Game Garena Free Fire maupun grup Korean Pop, BTS memang sama-sama populer di kalangan anak muda Asia saat ini.

BTS juga sudah dinobatkan sebagai duta global untuk game yang sudah mencapai unduhan 1 miliar di Google Playstore pada Juli 2021 lalu itu. Kemitraan antara Free Fire dan BTS ini mencakup berbagai acara pada Maret 2022 mendatang.

Pada akun Instagram resmi Garena Free Fire Indonesia tertulis “Kami sangat senang mengumumkan kolaborasi global kami dengan ikon pop abad ke-21, BTS”

BACA JUGA:

Untuk spesifik even apa saja antara Free Fire dengan BTS hingga saat ini belum ada rinciannya. Namun kemungkinan besar BTS akan masuk ke dalam game Free Fire pada event khusus yang digelar Maret.

Sementara seorang produser di Garena, Harold Teo yang mengerjakan Free Fire, dalam siaran persnya menyebut bahwa membawa BTS ke dunia Free Fire akan menawarkan para pemain lebih banyak cara untuk terlibat dalam game itu. Termasuk bersosialisasi dengan komunitas, dan menikmati pengalaman baru.

Grup Korean Pop, BTS merupakan kolaborasi terbaru dengan Garena untuk game tersebut. Sebelumnya pihak Garena juga menjalin kemitraan dengan Ubisoft dan Assassin’s Creed, Capcom dan Street Fighter, dan Venom: Let There Be Carnage.

BTS Garena Free Fire
Garena Free Fire menjalin kolaborasi dengan grup Pop Korea, BTS untuk even Maret 2022 ini

Sebagaimana diketahui Garena Free Fire adalah sebuah game mobile battle royale free-to-play. Game ini bisa dimainkan di di iOS dan Android. Ada 50 pemain yang bersaing untuk menjadi yang terakhir bertahan dalam pertandingan 10 menit.

Semua pemain pada Game Free Fire akan dikerahkan melalui pesawat lalu wajib melakukan terjun bebas.

Pemain akan mencari senjata maupun peralatan medis yang dipakai untuk bertahan hidup melawan pemain lain.

BACA JUGA:

Pada tengah permainan juga ada pesawat yang akan meluncurkan drop dari udara. Air drop tersebut berbentuk kotak besar. Isinya bisa berupa rompi anti peluru, helm, senjata khusus seperti AWM, ataupun senapan mesin.

Pada peta yang cukup luas pemain harus bertahan hidup. Sebab hanya tersedia zona aman yang sempit. Ketrampilan pemain, daya tahan dan keberuntungan ada di sini.

Untuk Versi kedua dengan grafis yang diperbarui yaitu Garena Free Fire Max. Versi ini juga tersedia untuk diunduh di Playstore.

Bagikan !