Bocoran Google Pixel 8 Muncul ke Permukaan

ARUSGADGET – Bocoran Google Pixel 8 terungkap setelah baru saja Google merilis Pixel 7. Sebagai penerus, tentunya ponsel ini dibocorkan membawa peningkatan dari berbagai sektor sertifikasi.

Laporan tersebut diungkapkan oleh Ronald Quandt melalui situs yang secara khusus membahas mengenai teknologi.

Dalam situs Jerman WinFuture diungkapkan bahwa Ronald menemukan dua kode yang mengindikasikan perangkat terbaru Google.

Meskipun baru saja merilis Google Pixel 7 dan Pixel 7 Pro, sepertinya Google langsung gerak cepat untuk merilis ponsel terbarunya, seri Pixel 8.

Melalui bocoran yang diungkap Ronald, nampaknya desain ponsel tidak terlalu membawa banyak perubahan.

Kode Nama Shiba dan Husky

Bocoran Google Pixel 8 dan Pixel 8 Pro dengan kode Shiba dan Husky

Namun, spesifikasi yang terungkap melalui bocoran Google Pixel 8 menyebutkan bahwa spesifikasi untuk ponsel ini terlihat menarik.

Mengambil referensi dari Shiba dan Husky, sepertinya Pixel 8 akan berjalan dengan sistem operasi Android 14 “Upside Down Cake”.

BACA JUGA: Smartwatch Pertama Google Pixel Watch Resmi di Pasaran, Ini Harganya

Bocoran Google Pixel 8 Series

Ilustrasi bocoran Google Pixel 8 dalam sektor layar

Untuk kode ponsel Shiba, nampaknya lebih mengarah pada ponsel Google Pixel 8 seri model reguler.

Bocoran Google Pixel 8 mengungkap bahwa ponselnya akan membawa layar dengan resolusi 2268 x 1080 piksel.

Sedangkan untuk Husky, nampaknya akan menjadi ponsel Google Pixel 8 Pro yang akan dibekali dengan layar 2822 x 1344 piksel. Baik dari seri model reguler maupun Pro, keduanya akan membawa RAM dengan kapasitas flagship 12 GB.

Dari bocoran Google Pixel 8 yang diungkapkan oleh Ronald, Shiba dan Husky sepertinya adalah SoC terbaru yang dikembangkan oleh Google dengan Samsung. Untuk chipsetnya diungkap dengan kode chipset bertajuk “Zuma”.

Chipset Tensor G3

Bocoran Google Pixel 8 mengungkap chipset Zuma yang diduga Tensor G3

Melihat laporan lain, chipset yang akan disematkan dalam Google Pixel 8 menggunakan modem yang sama dengan chipset Pixel 7, yaitu Tensor G2. Maka dari itu, datang kemungkinan bahwa kode “Zuma” mengarah pada chipset terbaru, Tensor G3.

Rincian mengenai chipset dengan kode “Zuma” memang belum utuh dan menyeluruh.

Namun, bocoran Google Pixel 8 membuktikan bahwa Google akan kembali bekerjasama dengan Samsung untuk memberi tenaga pada ponsel terbaru Google.

Kolaborasi tersebut juga memungkinkan chipset ini untuk membawa tambahan teknologi AI dan ML.

Samsung sendiri sebenarnya sedang mengembangkan chipset untuk Samsung Galaxy S23 yang akan rilis tahun depan dengan chipset Exynos 2300.

Namun, sepertinya Pixel 8 tidak akan membawa chipset yang persis dengan yang disematkan pada Galaxy S23.

Meskipun begitu, performa dari chipset tersebut bisa menjadi ukuran untuk memprediksi kekuatan dari chipset Zuma yang akan disematkan pada ponsel.

BACA JUGA: Selamat Datang Google Pixel 7

Bocoran Google Pixel 8 lainnya juga turut mengungkap bahwa kemungkinan chipset dengan kode nama Zuma akan membawa modem yang sama dari Exynos 5300 5G yang dimiliki oleh Google Tensor G2.

Pixel 8 Mengusung Desain Klasik

Bocoran Google Pixel 8 mempertahankan desain

Kemungkinan besar, Shiba dan Husky merupakan ponsel dengan desain konvensional, bukan merupakan ponsel lipat, tablet, atau perangkat lainnya.

Kemudian bocoran Google Pixel 8 sepertinya memberikan harapan bahwa perilisan ponsel akan berlangsung di musim panas atau musim gugur 2023.

Muncul pula kemungkinan bahwa bocoran Google Pixel 8 ini hanya platform uji prototipe semata dan tidak mengindikasikan perilisan ponsel apapun.

Baca Arus Gadget di Google News

Bagikan !