Apple Merilis iOS 16.1.1 Guna Perbaiki Bug pada Perangkat Wi-Fi

ARUSGADGET.COM – Apple kembali melakukan pembaruan pada iPhone Operating System (iOS). Apple merilis iOS 16.1.1 karena terjadi permasalahan bug pada iOS 16.1.

Hingga saat ini Aplle tidak merinci masalah tersebut. Namun banyak yang menduga Apple merilis iOS 16.1.1 untuk memperbaii bug pada jaringan wifi.

Pada laman Apple sebagaimana dilansir dari 9to5Mac, Kamis (10/11/2022) Apple hanya menuliskan bahwa pembaruan yang mereka lakukan itu untuk melakukan perbaikan bug serta pembaruan keamanan

Namun jika diduga masalah bug tersebut itu terkait dengan jaringan perangkat Wi-Fi. Itu setidaknya dari keluhan beberapa pengguna.

BACA JUGA : Apple Konfirmasi Fitur Koneksi Satelit di iPhone 14

Adanya bug tersebut membuat pengguna iPhone kadang mengalami masalah dengan jaringan Wi-Fi. Tiba-tiba pengguna terputus dari jaringan Wi-Fi secara acak.

Pembaruan sistem operasi untuk iPhone 16.1.1 dan iPadOS 16.1.1 tersebut telah tersedia. Pengguna iPhone tingga mengunduhnya saja pada menu pengaturan (setting).

Lalu, dari menu Setting ini lalu pilih “General” (Umum). Setelah itu kemudian klik pada bagian “Update Software” (Pembaruan perangkat lunak).

iOS 16.1.1 ini bisa digunakan mulai iPhone 8 hingga iPhone versi terbaru.

Pembaruan versi terbaru iOS ini juga tersedia untuk seluruh model iPad Pro, iPad Air generasi ketiga hingga iPad Air versi terbaru.

Selain itu, pembaruan juga berlaku untuk iPad gen-5 dan versi yang lebih baru, dan iPad mini generasi kelima.

Beberapa waktu terakhir ini Apple memang kerap merilis pembaruan iOS nya guna memberikan keamanan dan kenyamanan bagi penggunanya.

Sebagaimana diketahui dua pekan sebelumnya Apple juga melakukan pembaruan dengan meluncurkan iOS 16.1. Usai itu lalu disusul dengan melakukan pembaruan iOS 16.1.1.

Saat ini pun Apple tengah melakukan uji coba pada iOS 16.2. Sistem iOS 16,2 ini masih dalam tahap beta dan baru diujikan kepada beberapa pengguna iPhone.

Pada iOS 16.2 ini dikabarkan Apple akan meluncurkan aplikasi baru. Aplikasi tersebut diberi nama Freedom dan aplikasi arsitektur Home. Selain itu pada iOS 16.2 tersebut dikabarkan juga ada beberapa fitur baru lainnya.

Konon aplikasi baru Aplle ini bakal meluncur pada bulan Desember 2022 mendatang.

Sebelumnya Apple juga telah mengkonfirmasi segera meluncurkan fitur baru koneksi satelit yang digunakan iPhone 14.

Fitur tersebut adalah koneksi satelit pada iPhone 14 yang berfungsi untuk kondisi darurat.

Melalui koneksi satelit tersebut, pengguna iPhone bisa berkomunikasi jika dalam keadaan darurat.

Pembaruan Fitur koneksi satelit di iPhone 14 ini juga ada dalam iOS 16.1.1. iOS versi terbaru. Hanya saja fitur tersebut masih berlaku terbatas di Amerika dan Kanada.

Untuk negara-negara lainnya tentunya akan menyusul setelah diberlakukan di kedua negara tersebut.

Baca Arus Gadget di Google News

Bagikan !