5 Macam Aplikasi Dompet Digital yang Memudahkan Kegiatan Bertransaksi

ARUSGADGET – Aplikasi dompet digital memudahkan masyarakat melakukan transaksi dengan sistem online.

Ada beberapa aplikasi dompet digital yang biasa digunakan untuk orang melakukan transaksi. Ingin tahu apa itu? Simak artikel berikut ini hingga selesai.

Perkembangan teknologi yang semakin maju, memberikan dampak perubahan dalam hidup sehari-hari. Termasuk urusan finansial. Melalui kemajuan teknologi ini pula kita juga mengenal istilah Aplikasi Dompet Digital. Aplikasi dompet digital iini biasa disebut pula e-wallet.

BACA JUGA:

Apa Sebenernya Dompet Digital Itu?

Istilah dompet digital awalnya sangat asing bahkan banyak masyarakat susah beradaptasi aplikasidompet digital ini.

Namun seiring perjalanan waktu, dompet digital semakin diterima banyak orang. Makin banyak pula masyarakat yang bisa beradaptasi. Mereka memakai aplikasi dompet digital untuk transaksi sehari-hari.

Masyarakat mulai menyadari dompet digital menjadi pilihan metode pembayaran non tunai atau cashless yang sangat praktis, menguntungkan dan aman. Hingga sampai saat ini metode pembayaran dengan dompet digital sudah banyak diterapkan di berbagai macam tempat seperti mall.

Dompet digital merupakan aplikasi elektronik yang bisa kita gunakan dalam melakukan transaksi dengan sistem online. Artinya kita melakukan sebuah transaksi tidak menggunakan uang cash ataupun kartu, hanya dengan menggunakan ponsel yang kita bawa saja.

Macam-Macam Aplikasi Dompet Digital

Dompet Digital merupakan sebuah aplikasi atau bagian dari suatu aplikasi. Ada beberapa aplikasi yang bisa menjadi dompet digital. Berikut macam-macam aplikasi dompet digital yang bisa kamu gunakan untuk melakukan transaksi belanja.

1 . GoPay

 Aplikasi Dompet Digital

Siapa yang tidak tahu Gopay? Gopay merupakan aplikasi integrasi yang menjadi bagian dari Gojek. Gojek sendiri adalah aplikasi untuk memesan transportasi online yang perusahaannya ada di Indonesia. Gojek kini sudah mulai masuk ke dalam dunia Financial Technology (Fintech) dengan meluncurkan Gopay.

Pada awal kemuncunculannya, Gopay hanya bisa digunakan untuk pembayaran biaya transportasi yang dilakukan di aplikasi Gojek saja. Namun setelah perusahaan Gojek mendapat izin dari Bank Indonesia (BI) sebagai salah satu aplikasi yang mengelola uang elektronik, membuat penggunaan Gopay semakin lebih luas.

Selain bisa untuk melakukantransaksi pembayaran transportasi di Gojek saja, kini Gopay juga bisa digunakan untuk melakukan berbagai macam transaksi lainnya yang tersedia di dalam aplikasi Gojek.

Perusahaan Gojek juga sudah membuat inovasi terbaru agar bisa melakukan kerja sama dengan berbagai macam merchant supaya pengguna bisa melakukan transaksi pembayaran meskipun di luar aplikasi Gojek.

2 . OVO

 Aplikasi Dompet Digital

Sebelum berganti nama menjadi OVO, sebutan pertamanya yaitu Grab-Pay. Sama seperti Gopay, OVO merupakan dompet aplikasi yang bekerja sama dengan aplikasi ojek Online Grab. Grab sendiri aplikasi transportasi online yang sangat populer di Indonesia setelah Gojek.

Aplikasi dompet digital OVO sangat memberikan kemudahan terutama untuk para pengguna aplikasi Grab dalam hal pembayaran cashless.

Kini OVO bekerja sama dengan banyak merchant dengan tujuan untuk mendapatkan jumlah pengguna yang banyak. Dengan kerja sama itulah kini OVO menjadi layanan dompet digital yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Bahkan layanan OVO juga sudah banyak masuk di berbagai pusat perbelanjaan yang ada di Indonesia.

3 . Dana

 Aplikasi Dompet Digital

Dana adalah pendatang baru yang masuk dalam dunia layanan dompet digital. Layanan yang satu ini sudah mendapat perhatian dari banyak masyarakat Indonesia. Aplikasi Dana merupakan aplikasi yang berasal dari Emtek Group dan Ant Finansial.

Meskipun aplikasi ini adalah pendatang baru, namun DAN datang dengan menawarkan banyak sekali layanan kepada para penggunanya. Pada aplikasi DANA trdapat fitur untuk membeli pulsa, cicilan kartu kredit, pembayaran tagihan seperti (listrik, PDAM dan telepon), dan maish ada banyak fitur lainnya.

Pada aplikasi DANA juga tersedia fitur transder saldo kepada sesama pengguna DANA. Yang menarik dari aplikasi ini ada banyak sekali cashback hingga 100% dan juga potongan harga untuk produk-produk tertentu.

4 . LinkAja

 Aplikasi Dompet Digital

LinkAja merupakan pesaing untuk DANA karena merupakan sama-sama pendatang baru dalam dunia dompet digital. Yang berbeda dan menarik LinkAja merupakan aplikasi buatan pemerintah.

Pada awal peluncurannya LinkAja bekerja sama dengan Telkomsel sebagai pengganti T-Cash. Lalu kini LinkAja sudah menjadi aplikasi layanan dompet digital untuk berbagai macam pembayaran. LinkAja hampir miirip seperti Gopay dan OVO, dimana pengguna bisa melakukan berbagai macam transaksi seperti membayar tagihan air, internet, listrik dan lain-lain

5 . ShopeePay

 Aplikasi Dompet Digital

ShopeePay menjadi layanan dompet digital yang kini eksistensinya semakin meningkat. Layanan ini sudah bekerja sama dengan berbagai macam brand dan minimarket seperti Xi Boba, Indomaret, Alfamaret dan masih banyak lainnya.

Bagikan !