4 Cara Mengatasi Baterai Ponsel Yang Tidak Bisa Di Charger

ARUSGADGET- Salah satu masalah yang umum terjadi saat memakai ponsel yaitu baterai yang tidak bisa di charge. Lalu bagaimana solusinya? Artikel ini akan membahas tentang cara mengatasi baterai ponsel yang susah di charge.

Baterai adalah komponen penting yang ada pada perangkat smartphone. Namun seiring dengan lamanya pemakaian smartphone, akan muncul masalah dari baterai ponsel salah satunya ketika baterai ponsel tidak bisa di charger.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan kenapa baterai pada ponsel susah untuk di charger seperti adanya masalah pada perangkat atau karena kelalaian saat digunakan.

Selain penyebab diatas, ada beberapa penyebab lain mengapa baterai ponsel tidak bisa di charger.

BACA JUGA:

Macam-Macam Penyebab Baterai Ponsel Tidak bisa Di Charger

 Cara Mengatasi Baterai Ponsel

Saat baterai ponsel tidak bisa di charger, sudah dapat dipastikan jika ada masalah. Cara mengatasi baterai ponsel yang rusak, sangat diperlukan pengecekan secara detail untuk mengetahui kerusakan apa yang ada pada perangkat.

Namun alasan paling umum mengapa baterai tidak bisa di charger karena baterai yang bocor, atau bahkan karena alat charger yang rusak. Entah dari kepala charger ataupun karena kabel chargernya. Untuk lebih jelasnya berikut penyebab ponsel tidak bisa di charger

1 . Masalah Pada Hardware

  • Adanya komponen seperti kabel, sockets, adaptor dan charger yang rusak.
  • Adanya kerusakan yang berasal dari port charger ponsel

2 . Masalah Pada Software

  • Software pada ponsel eror. Dimana perangkat software tidak bisa mendeteks pada saat charger terpasang ppada ponsel. Dan tentunya hal tersebut akan membuat ponsel tidak bisa di charger.
  • Adanya aplikasi yang membuat boros baterai. Sehingga saat ponsel dilakukan pengisian daya tidak mengisi
  • Update perangkat yang tidak selesai

Jika kalian sudah mengertahui apa penyebabnya, kamu bisa mencari cara mengatasi baterai ponsel yang rusak sesuai dengan penyebabnya. Ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasinya.

Cara Mengatasi Baterai Ponsel Yang Tidak Bisa Di Charger

1 . Merestart Ponsel

 Cara Mengatasi Baterai Ponsel

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan yaitu merestart ponsel dan diamkan beberapa saat. Kemudian hidupkan kembali. Langkah ini biasanya berhasil, namun jika masih belum berhasil maka kamu bisa coba langkah berikutnya.

2 . Memeriksa Kabel USB dan Power Adaptor

 Cara Mengatasi Baterai Ponsel

Pengisian daya baterai eror bisa juga berasal dari charger yang kamu miliki. Ada kemungkinan jika kabel USB yang sudah rusak dan tidak bisa digunakan. Dan jika kabel USB rusak harus segera dibuang. Karena akan beresiko

Selain dari kabel, penyebab lain juga bisa berasal dari adaptor ponsel. Silahkan coba adaptor ponsel ke ponsel lain. Jika tidak bisa digunakan, maka sangat memungkinkan adaptor yang kamu miliki rusak.

3 . Periksa Port USB

 Cara Mengatasi Baterai Ponsel

Jika kamu sebagai pengguna yang memiliki mobilitas yang cukup padat dengan ponsel, pasti sering tidak sadar mencabut kabel yang terhubung secara kasar. Hal tersebut juga bisa menyebabkan baterai ponsel tidak mau mengisi.

Kalo sudah begini kamu pasti akan bingung bagaimana cara mengatasi baterai ponsel supaya mau mengisi lagi. Kamu bisa langsung pergi service ponsel supaya cepat diperbaiki.

4 . Update Perangkat

Saat menggunakan ponsel sering kali kita mendapatkan notifikasi untuk memperbarui perangkat. Notifikasi tersebut jangan kamu abaikan, karena terkadang hal ini juga berpengaruh dalam pengisian daya baterai.

Itulah 4 cara mengatasi baterai ponsel yang susah untuk di charger. Pastikan terlebih dahulu penyebabnya, dan kamu akan menemukan cara memperbaikinya. Semoga bermanfaat.

Bagikan !